Review Pelanggan untuk Le Gran Cafe - Hotel Gran Mahakam
Rekomendasi AYCE untuk buka puasa
oleh Placetogoandeat ID, 04 April 2022 (2 tahun yang lalu)
3 pembaca berterima kasih
Le Gran Cafe berlokasi di hotel Gran Mahakam, tempatnya spacious dengan interior bertema classic dan elegant, suasananya warm dan cozy, membuat kita merasa homey sekali disini. Menunya ada ala carte dan all you can eat (AYCE), aku dan teman-teman coba sunday lunch AYCE. Pilihan menunya banyak sekali mulai dari menu appetizer, main course dan dessert, sudah include minuman juga, ada asian dan western juga. Dijamin kalap deh kalau kesini karena pasti semuanya pengen dicoba hehe.
Pilihan menu buffetnya diantaranya ada Nasi Bali, Assorted Sushi, Assorted Dim Sum, Steamboat, Salmon Puff Pastry, Cream Soup, Pasta Selections, Iga Kambing Bakar Zaitun, kebab, Mongolian BBQ, Fried Fish with Salt Pepper, Kue Ape, Toge Goreng, the famous Le Gran Chocolate Melted, Ice Cream, Fruits, Pannacota, dll. Untuk ramadan buffet ada aneka takjil, kebetulan aku dapat tester untuk takjilnya, ada singkong goreng, kue pancong, es kopyor, colenak dan masih banyak yang lainnya. Overall untuk makanannya enak semua disini, favorit aku Nasi Bali, pasta carbonara dan warm choco melted.
Untuk harga Ramadan buffet Rp 525,000++/person. Ada promo disc Credit Card atau bisa juga pake kupon pergi kuliner ada potongan Rp100.000. Untuk harga buffet regular di luar bulan puasa Rp 428,000++/person, promo Buy 2 Dine 3 untuk sunday lunch
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Le Gran Cafe - Hotel Gran Mahakam
(Indonesia)
Reviewer: