Review Pelanggan untuk Menya Musashi Bukotsu
Ga cuma minuman yg refill, ramennya juga :p
oleh The Fat Deers, 07 Juli 2018 (6 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Waktu itu lagi ada diskon jadi kami cobain ramen yang bisa refill ini (kalau pesen yang regular, refill minya aja ya), Menya Musashi Bukotsu. Ramenya sampe waiting list, tapi ya mau deh nunggu buat nyobain. Letaknya agak pojok dan terpencil di kokas. Begitu duduk langsung pesen katanya paling favorit Chicken Teriyaki White dan satu lagi kami nyobain Chicken Katsu Black. Pesennya bnr2 online disediain tab di meja jadi ga usah nunggu lama2 hehe. Untuk yang white rasanya enak kuahnya light ga terlalu strong rasanya. Chicken teriyakinya juga lumayan enak dipotong tipis2 gitu. Meski katanya yang white favorit surprisingly yang black lebih cocok di kami. Jadi yang black itu ada rasa garlicnya, supnya yang black lebih ga eneg kalo dimakan dibandingkan yang white. Ronde satu habis pesen 1 kali refill :p. Nunggu refillnya agak lama si kuahnya udah agak dingin. Porsi refill yang dikasih juga cukup ga kebanyakan ga terlalu dikit. Tapi karena rame, mi refillnya blm matang beneran kali ya jadi agak keras. Admin almond si maunya lembek2. Overall, untuk harga segitu boleh lah re visit. Oh iya, itu harganya udah termasuk ocha refill dan salad2an.
_________________________
On picture:
Makanan : 1) Chicken Teriyaki White R, 2) Chicken Katsu Black S
Harga : 1) 63k, 2) 40k
Lokasi : Menya Musashi Bukotsu Kota Kasablanka
#thefatdeers #welovefood #food #kuliner #jakarta #jkt #kulinerjakarta #ramen #japanese #chicken
Menu yang dipesan: Chicken teriyaki white, chicken katsu black
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
(Jepang)
Reviewer: