Naia Coffee Cafe ini lokasinya persis di sebelah butik Naia Official, aku pribadi sudah seringkali melewati Naia Coffee ini dan akhirnyaaa kesampaian juga untuk mampir setelah berbulan-bulan masuk wishlist. Tempatnya mungil, kecil tapi lucu dan estetik dengan nuansa dominan kuning dan pernak-pernik serba lemon. GEMES! Harga menunya juga tergolong affordable karena di bawah 25rb. Selain menu minuman ada pastry juga tapi pilihannya terbatas dan sepertinya stocknya juga tidak banyak. Pembayaran bisa menggunakan cash, debit dan QRIS.
Di sini aku coba 2 menu, yaitu : 1. Coffee Naia (20.000) : Kopi susu gula aren dengan rasa kopi yang nggak terlalu strong. Pahitnya tetap terasa dan ada aftertaste serta aroma angus di kopinya tapi buatku sih itu nggak masalah. Teksturnya juga nggak terlalu creamy tapi nggak encer juga dan manisnya masih pas. Masih oke dan cocok lah sama seleraku.
2. Almond Croissant (18.000) : Croissantnya flaky dan renyah banget, enak dan cocok dipadukan dengan kopi panas atau pun dingin. Aku juga merasa ada hint rasa/aroma lemonnya tapi aku lupa tanya apa benar ada campuran lemon di croissantnya atau enggak hehehe, tapi aku suka croissantnya, ENAK!
Tanggal kunjungan: 04 Agustus 2022 Harga per orang: < Rp. 50.000