Hari ini diajak teman ke event Grand Opening Onni Garden House Lebak Bulus, kebetulan kami kenal dgn one of owner nya. Tempatnya luas, bangunan rumah mewah yg dijadikan restoran. Setiap sudut ruangan estetik, cocok buat yg suka foto estetik ootd, atau utk kumpul arisan, family gathering dll. Juga ada area outdoor yg luas dan backyard yg saat kami tiba sedang ada Yoga activitiy. Kami datang sebelum jam 10 pagi jd belum laper krn baru habis sarapan jg, jd hanya mencoba beberapa menu yg light dan pasta utk anak2. Pasta nya creamy dan tingkat kematangan spagheti nya pas, taste nya jg ok, potongan beef nya jg empuk ga keras jd mudah dikunyah anak2. French fries nya dgn taburan cheese sebagai topping, jd lbh gurih, anak2 suka. Lalu tempe dgn sambal matah nya enak, ada taste manis, gurih dan ending taste pedas dari sambal matah. Staff cukup ramah dan fast respon. Cuma agak terganggu dgn lalat yg beterbangan.
Tanggal kunjungan: 11 Mei 2024 Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
[Rasain Makan ala Orang Kaya Tapi, Tetap Terjangkau 🍽]
Onni Garden House -- Sebuah kafe baru buka di Daerah Lebak Bulus yang menawarkan kalian bagaimana sensasi makan di dalam rumah mewah, dengan tempat estetik, dan menu mendekati fine dining. Mereka satu grup dengan Onni House yang ada di Tanjung Duren.
Di sini, gue cobain: Beer Battered Fish Finger and Chips, Greek Yoghurt Caesar Salad, Truffle Porcini Half Chicken, Braised Beef & Potato Espuma, Classic Carrot Cake, & Kale Apple Pina. Anyway, meski konsepnya fine dining tapi, percayalah porsinya gede2 woiii.
Rasanya gimana?
1). Beer Battered Fish Finger and Chips: Menggunakan ikan dori yang di deep fried dan mengandung alkohol. Ini gak amis sama sekali dan sausnya juga gak keasaman.
2). Greek Yoghurt Caesar Salad: Rasa dari kejunya kenceng dan dominan banget di mulut. Cocok buat yang gak suka sayur tapi, pengen makan sayur.
3). Truffle Porcini Half Chicken: Wangi trufflenya terbilang light dengan mushroom sama grilled chicken yang rasanya light tapi, tetap gurih.
4). Braised Beef & Potato Espuma: Potato espuma itu semacam cream cheese yang dikasih oil lagi. Tbh, dish ini rasanya enek banget atau terlalu berat buat gue.
5). Classic Carrot Cake: Dominan ke bittersweet jadinya gak bikin enek dan gak kemanisan.
7). Kale Apple Pina: Jus murni dengan sayur buah murni yang dominan asam. Kebukti no artificial sweet.
Ambiencenya mewah dan estetik banget. Benar-benar gambarin rumah mewah konglomerat kayak di sinetron atau drama. Temparnya luas dan yang paling gue suka, garden belakangnya. Estetik parah, kalau malem makin cantik karena air mancurnya dinyalain.
Pelayanan ramah dan friendly.
Menu yang dipesan: Beer Battered Fish Fingers and Chips, Greek Yoghurt Caesar Salad, Truffle Porcini Half Chicken, Braised Beef & Potato Espuma, Classic Carrot Cake, Kale Apple Pina
Tanggal kunjungan: 29 Februari 2024 Harga per orang: < Rp. 50.000
Onni House membuka cabang baru di Lebak Bulus. Buat cabang yang satu ini seluas lebih dari 1000 m2 dengan setengah area outdoor.
Sesuai namanya, di cabang ini ada seating area berkonsep garden yang nantinya bisa dipakai buat acara. Selain itu ada juga area indoor dan backyard.
Di cabang ini, mereka juga punya cocktail bar. Cocktailnya terbuat dari edible flower.
Selama masa soft opening mereka juga lagi ada promo diskon 33% all item sampai tanggal 4 Maret nanti.
Menu yang kucoba :
1. Beer Battered Fish Finger & Chips
Ikan yang digunakan menggunakan dori dengan bir sebagai campuran tepung untuk mengurangi aroma amis.
Kentangnya renyah dan empuk di bagian dalam. Untuk mayonya menggunakan garlic mayo dengan rasa garlicky sekaligus sedikit asam segar dan creamy.
2. Greek Yoghurt Salad
Saladnya menggunakan telur dengan bagian tengah yang melted dan tidak berbau amis.
Sayurnya cukup segar dan ada potongan cheese. Buat roti, sepertinya menggunakan roti gandum dengan rasa gurih garlicky.
Karena menggunakan yoghurt, dressing sedikit asam segar dan gurih dari keju. Buat proteinnya pakai dada ayam.
3. Truffle Porcini Half Chicken
Cocok buat kalian yang suka mushroom. Isinya ada grilled chicken dengan herb yang terasa dan gurih meski dimakan begitu saja. Daging ayamnya empuk namun nggak watery.
Selain itu ada daging ayam yang dibentuk bulan mirip roleade namun full daging ayam. Ada potongan beberapa jenis mushroom dan saus mushroom yang terasa gurih dengan aroma truffle.
4. Braised Beef & Potato Espuma
Memu yang satu ini merupakan braised beef yang terasa manis dengan cheese & potato foam yang menambah rasa creamy gurih serta parsley oil.
Selain itu juga ada beberapa jenis mushroom. Ada mushroom berukuran kecil yang aisn gurih sehingga cock dimakan dengan beef untuk menetralisir manis.
5. Irish Baileys Cake
Cakenya cukup moist dengan base sejenis dough. Cakenya dominan rasa coklat demgan hint baileys , cocok buat kalian yang suka kue coklat.
6. Strawberry Elixir
Di dalamnya ada sejenis popping jelly dengan potongan buah strawberry asli. Rasanya segar dengan rasa manis dan asam yang perpaduannya pas.
Tanggal kunjungan: 27 Februari 2024 Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Step into a World of Natural Elegance at onnigardenhouse where tranquility meets sophisticated with American Classic Style , and Immerse Yourself in the Timeless Aesthetic of elegant grand spacious onnigardenhouse. Dont Forget to Tantalize your Taste Buds and Experience the Enchanting Beginnings of ONNIGardenHouse where every detail is crafted to Delight and Inspire .
Must Try Menu : - Beer Battered Fish Fingers & Chips (crispy fish coated with beer infused batter served with french fries and Japanese TarTar Sauce) - Greek Yoghurt Caesar Salad (Healthy Twist on Classic Caesar salad topped with soft boiled egg , cubed chicken , and shaved parmesan) - Truffle Porcini Half Chicken (Sous Vide Chicken Breast & Pan Seared Boneless Chicken Leg , Served with Porcini Cream Sauce , Truffle Oil and Pan Seared Mushroom) - Braised Beef and Potato Espuma (Pulled BBQ Beef topped with Potato Espuma served Onion Jam , Parsley Crumbs and Mushroom) - Patisserie : Classic Carrot Cake X Irish Baileys Cake X Classic Tiramisu X Lemon Cheese Cake (moist delicious cake) - Strawberry Elixir (popping jelly with fresh strawberry , fresh & sweet) - Kopi Kampoeng (coffee with fresh milk)
Reserve a Better Dinning Experience or Book Your Private Event Party ❤️ 📞 : 081212222419 🕙 : 10.00-22.00 📍 : Lebak Bulus , Jakarta Selatan , Jakarta
Tanggal kunjungan: 27 Februari 2024 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Dari resepsionis, tukang parkir, satpam apalagi owner yg uda berasa yg punya negara, semua sombong gila. Kaya ga ada cafe lain aja sejakarta. Mending ke tempat lain aja
Tanggal kunjungan: 27 Maret 2024 Harga per orang: < Rp. 50.000