Review Pelanggan untuk Pan Cafe
Menunggu 45 menit untuk pizza tamago 🍕
oleh Anggita Deska, 25 Agustus 2024 (4 bulan yang lalu)
Kesini pas minggu sekitar jam 8.40, karena mau makan dan ngadem. Pesan langsung di kasir dan langsung bayar. Pesan tamago pizza dan creme brulee souffle. Pelayanan cukup ramah, creme brulee souffle datang tidak lama, rasanya manis, adonannya enak, rasanya seperti telur. Tamago pizza lama sekali datang, sampai 3x tanya, diinfokan memang lama oleh staffnya sekitar 20 menit, tapi kenyataannya 45 menit, kalau saya tidak ada agenda pergi ketempat lain buru-buru mungkin tidak apa apa, jadi selain pancake nampaknya butuh waktu lebih lama untuk diproses. Rasa tamago pizzanya enak, porsi kecil, terasa telur dan seperti kentang, tidak seperti roti.
Tempatnya enak, ada rooftop juga, dingin dan nyaman bisa untuk WFC tapi take noted…pesanan lama diantar (kalau pancake cepat).
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: tamago pizza, Creme Brulee Souffle
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
Reviewer: