Subscribe ke YouTube channel kami : http://youtube.com/nyokmakan
IG : @nyok.makan
Pempek, sebuah makanan khas dari Palembang yang terkenal, menggunakan bahan dasar ikan dan tepung tapioka Pempek disajikan dengan kuah berwarna hitam yang rasanya asem-asem manis atau disebut juga kuah cuka atau kuah cuko yang biasanya ditambahkan topping bakmi kuning, bihun atau soun, dan ketimun. Dan memiliki nama-nama yang khas seperti Lenjer, Lenggang, dan Kapal Selam.
Nah kali ini ketika sedang berjalan-jalan ke daerah Bojong, @nyok.makan melihat sebuah tempat makan yang cukup menggoda, sebuah rumah yang dijadikan tempat makan dan ada banner besar di atasnya bertuliskan Pempek Palembang LeeCe, penasaran plus lapar @nyok.makan langsung mengunjungi tempat tersebut.
Kali ini @nyok.makan mencoba seporsi Lenggang dan seporsi Pempek Kecil yang isinya terdiri dari Lenjer Kecil, Kapal Selam Kecil, Keriting, Bulat, Pastel, dan Kulit.
Setelah kurang lebih menunggu sekitar 10 menit akhirnya menu yang @nyok.makan pesan tiba, ga pake lama langsung dicobain.
Untuk Pempek Kecilnya ketika digigit rasanya enak, kenyal tapi tidak terlalu kenyal, ada garing-garing di lapisan kulit luarnya, dan tidak amis, hampir semua yang ada di pempek kecil ini memiliki tekstur yang mirip-mirip yang artinya adalah : enak.
Perpaduan rasa asin dan rasa asam dari kuah cuka yang diberikan pas sekali, oh dan dasarnya kuah cuka ini tidak pedas ya, kalau mau pedas bisa tambahkan sambal sendiri.
Nah bagaimana dengan Lenggang goreng? Bagi yang belum tahu, Lenggang goreng ini adalah Pempek Lenjer yang dipotong-potong kemudian digoreng dengan balutan telur dadar, dan masih ditambah dengan topping Bakmi Kuning , bihun, dan potongan ketimun.
Tidak lupa diberikan kuah cuka di mangkok terpisah.
Lenjer yang ada di Lenggang Goreng ini terasa lebih lunak dibandingkan lenjer yang ada di menu Pempek Kecil tadi, ini mungkin karena Lenggang digoreng bersamaan dengan telur dadar. Rasanya? Mantap. Kegurihan telur dadar dengan kekenyalan Lenggang menimbulkan suatu harmoni rasa tersendiri.
Jangan lupa biar lebih nikmat tuangkan dulu kuah cukanya ya.
Skor : 7.8/10
Harga : Lenjer Rp19.000 Pempek Kecil @ Rp7500
Alamat : Perumahan Bojong Indah, Jl. Manggis Raya No. 45B, Cengkareng
Telp : (021) 5810553, (021) 70877032
Jam Operasional : Senin - Minggu 10-22