Review Pelanggan untuk Pigeonhole Coffee
Berkali-kali gagal kesini saat weekend, akhirnya kita menyempatkan diri kesini saat weekday. Kesini pas jam makan siang dan ga terlalu ramai untungnya. Tempatnya cukup manis dan oke lah buat nongkrong lama. Smoking areanya juga dipisah, jadi ga akan ketularan bau asap rokok kalau kalian ngopi disini 😁
Kita pesan Hot Long Black (31), Iced Black (33k) dan Mie Ayam Truffle (38k). Untuk Hot Long Black dan Iced Black ini agak unik karna mereka ini minuman yang sama sebenarnya tapi lebih enak yang iced lhooo 😀 Lebih pas dan lebih cocok yang iced dibandingkan yang hot. Untuk Mie Ayamnya, enak dan mienya juga lembuut tapi rasa truffle-ya kurang berasa.
Secara keseluruhan, untuk segi tempat ini asik banget buat nongkrong. Untuk rasa kopi dan makanannya enak tapi biasa aja (kalau kita ukur dengan harga yang segitu ya). Sekian review dari kita, terimakasih dan salam perut buncit 🤗😍😎
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Long black, iced black, Mie Ayam Truffle
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: