Mampir lagi ke Red Blanc yang sekarang udah renovasi dan seating areanya juga diubah. Tambah lucu dengan icon mereka, tadinya ku kira Keroro, mirip soalnya, tapi kayaknya iconnya ini anjing bagel deh, soalnya mereka juga ada pilihan baru yaitu si bagel dan banyak banget pilihannya, sampai ada 2 tingkat sendiri dekat kasir.
Kalau pagi ada morning toast, bisa ambil free dan tiap orang hanya boleh ambil maksimal 2 roti, tersedia dari jam 7 pagi sampai jam 11 siang.
Aku ke sini karena mau cobain buttercream pan mereka, ini kayaknya lagi viral deh. Mereka punya beberapa macam, aku cobain yang matcha red bean. Rotinya empuk, creamnya juga lembut, manisnya pas, ga enekin sama sekali. Rasa matchanya juga masih ada pahitnya, ankonya juga enak dan manis pas.
Terus mata ga bisa ga lihat yang ada telur, jadi pesan juga egg baconnya, enak juga, apalagi dimakan pakai saus yang disajikan langsung di piring.
Aku minum apple cinnamon latte, aku pikir ini coffee based, tahunya latte yang milk based jadi ga ada kopinya. Kaget pas datang gelasnya gede banget, bagi 2 juga bisa sih. Disajikan dalam gelas lucu, ada banyak potongan apel yang udah direndam di dalam cinnamon, enak dan manis. Overal enak, agak sedikit manis kalau diaduk sampai tercampur gula arennya. Kalau di aku ga milky.
Ambience tempatnya aku suka, karena yang punya asli orang Korea, jadi jangan heran banyak orang Korea yang ke sini. Ga cuma roti aja, jadi ada kopi dan non kopi. Tiap pembelian ada dapat gift, kemarin aku dapat postcard.