Review Pelanggan untuk Roti Srikaya Tet Fai
Roti Srikaya Khas Kalimantan
oleh JC Wen, 29 Maret 2019 (5 tahun yang lalu)
Roti srikaya khas Kalimantan yang cukup banyak dijual sepanjang jalan Krendang ini. Tempatnya cuma stand kecil di pinggir jalan (dekat ujung jalan yang mengarah ke Jembatan Lima Raya) tapi menurut aku yang merek ini paling enak roti dan srikayanya.
Mereka punya 3 jenis roti, kukus (putih) panggang (bundar) dan goreng (lonjong). Tekstur yang roti kukusnya seperti bapao dan lembut banget, kalau yang panggang mirip tekstur roti dan agak seret dikit pas di mulut, aku paling suka yang goreng karena rasanya lebih wangi rotinya. Selai srikayanya yang enak banget, manisnya pas dan isinya sampe luber’.
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: