Review Pelanggan untuk SHSD Sambel Hejo Sambel Dadak
Paket Liwet yang Lengkap
oleh Velvel , 14 Januari 2022 (sekitar 3 tahun yang lalu)
Nasi Liwet
Paket Liwet
SHSD merupakan singkatan dari Sambel Hejo Sambel Dadak adalah restoran Indonesia yang spesialisasinya adalah makanan Sunda. Mereka memiliki beberapa cabang yang ada di Jakarta, Jawa Barat, dan Tangerang. Cabang yang di Rawamangun ini berlokasi di area perumahan dengan space untuk parkir yang cukup banyak.
Tempatnya ini homey dengan ceiling yang tinggi dan beberapa gambaran mengenai merek-merek produk jadul dan legendaris dari Indonesia yang menempel di dinding. Sudut ini memang menarik sih dan sayang kalau terlewat untuk dipotret
Mereka memiliki area indoor dan outdoor di mana pada area outdoor ada spot foto dengan dekorasi barang-barang tradisional Indonesia. Sayangnya waktu kami makan siang di sini sedang hujan, sehingga gue ga bisa ambil foto spot tersebut secara lebih jelas. Area indoornya agak panas karena mereka ga menyalakan semua AC.
Makanan di sini bisa dipesan secara ala carte atau paket. Karena kami pengen coba beberapa macam makanan, maka kami pesan Paket Liwet untuk dua orang atau lebih (Rp 150.000,-). Paket ini terdiri dari satu kastrol Nasi Liwet dengan porsi yang banyak untuk sharing 4 - 5 orang, Gurame Cobek, 3 pcs Ayam Goreng Basah, 2 pcs Tempe dan Tahu 2 pcs Cimplung (perkedel kenyal), Sambel Hejo (cabe ijo), Sambel Dadak (sambel merah favoritku yang pedes), dan 1 pcs Ikan Peda Bakar. Gurame cobek, ayam goreng basah, dan sambel dadak itu yang paling enak dan gue rekomendasikan buat dicoba.
Kami juga cobain Sate Maranggi (Rp 5.000,- / pcs). Sate daging sapi ini disajikan di hotplate. Nikmati juga bersama saus kecap manis beserta cabe yang disajikan terpisah dari sate.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Paket Liwet, Sate Maranggi
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: