Review Pelanggan untuk Singapore Koo Kee
Too Expensive :(
oleh @gakenyangkenyang - AlexiaOviani, 28 Januari 2018 (hampir 7 tahun yang lalu)
2 pembaca berterima kasih
IG : @gakenyangkenyang
Singapore cuisine satu ini sudah punya banyak cabang di Asia, tapi baru sekarang buka di Indonesia, tepatnya PIK. Aku dapet undangannya waktu soft opening waktu itu. Menunya banyak, ada yg halal dan non halal. Semuanya enak dan menggiurkan.
Nih aku review beberapa menunya ya :
1. Mie Yong Tow Foo (63k)
Menu satu ini adalah signature mealnya Koo Kee. Mienya cukup lengkap. Mie ayam, disajikan dengan tofu di mangkok terpisah, kangkung cah, dan sausnya. Soal porsi jangan ditanya, banyak banget. Rasanya biasa aja sih. Tapi cukup bisa dinikmati lidah lah ya.
2. Bak Kut Teh Hot Pot (80k)
Agak amaze sih dengan yang satu ini. Harganya mahal banget, porsinya lumayan sih. Cuma rasanya gak terlalu enak. Kurang gurih.
3. Tahu Ala Thai (40k)
Cuma dessert aja sih ini tapi harganya mehong ya. Enak sih rasanya. Tahu jepang dengan bumbu yang rasanya dominan asam kaya bumbu rujak. Seger dimakannya tapi too expensive.
Oya. Untuk yang mau ke sini dan susah carinya, letak koo kee persis ada di sebelahnya cha time. Tempatnya luas dan tertata dengan sangat rapi.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Mie Yong Tow Foo, Bak Kut Teh, Tahu Ala Thai
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Informasi
(Singapura)
Reviewer: