Review Pelanggan untuk Sky High Coffee House
Hidden Place
oleh Shella Anastasia (@celsfoodiaryy), 23 Juli 2022 (2 tahun yang lalu)
3 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Dulunya Sky High ini berlokasi di daerah Fatmawati dan sekarang mereka pindah ke Tebet. Di Tebet ini lokasi mereka lumayan ngumpet nih karena berada di dalam gang kecil di antara rumah-rumah warga. Untungnya sih titik di maps sudah sesuai jadi nggak bikin nyasar.
Suasana tempat ini tenang banget karena letaknya yang lumayan hidden. Tempatnya yang berbentuk rumah juga menambah kesan nyaman dan bikin betah. Di sini ada banyak board game yang bisa dimainkan bersama teman-teman, ada ruangan yang dilengkapi dengan TV & PS juga. Untuk wifi pun sudah tersedia tapi di sini hanya ada 2 stop kontak saja. Tempat parkirnya pun terbatas hanya untuk motor, kalau untuk mobil ada sedikit lahan di depan gang yang tidak jauh dari Sky High.
Aku coba 2 menu minuman karena kebetulan aku datang di saat mereka ada promo buy 1 get 1.
- Gloomy Crumble (25.000) : Basic minuman ini adalah red velvet dengan fresh milk yang diblend dengan cashew nut. Rasanya cukup enak karena ada aroma wangi khas red velvet dan manisnya juga pas. Tapi untuk cashew nutnya kurang terasa, mungkin karena hanya jadi campuran di susunya.
- Blue Sky Latte (24.000) : Ini adalah salah satu signature menu di sini. Cantik dengan tampilan warna biru dan unik karena setelah diaduk warnanya malah kehijauan mirip matcha. Rasanya juga enak, campuran candy bitter orange memberi rasa manis dengan sedikit hint orange di akhirnya. Recommended!
Foto lainnya:
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: