Review Pelanggan untuk Socieaty

Duck confit nyuuum

oleh Stella Griensiria, 27 Agustus 2016 (7 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

5.0
Foto Makanan di Socieaty
Foto Makanan di Socieaty

Dinner at Les Amis Group with fellow foodies. Guess what? Ternyata ada yang bs makan lebih banyak drpd gue hahaha 😜 pesenan makanan nya kalap banget, dari appetizer sampe dessert rasanya enak 👍🏼

Mulai dari appetizer: ada Socieaty Salad yang isinya sayuran dan buah-buahan (peach, apple, strawberry). Untuk dressing nya asem manis seger gitu. Very refreshing! Selain itu, ada Spicy Chicken Quesadilla. Yang bikin quesadilla nya berbeda adalah mereka pake sriracha sauce, meresap banget ke daging ayamnya. Another appetizer yaitu chopitos! Apa itu chopitos? Baby squid deep fried in squid ink batter (berwarna hitam gt karena dari tinta cumi). Makannya dicocol pake aioli sauce. Baru kali ini nyobain appetizer kyk gini! Unik dan enak pastinya.

Lanjut ke maincourse ada pollo. Pan fried half chicken marinated with asian spices, served with sauteed vegetables and hainanese rice. Chicken is super tender! Lalu ada Canard. This is recommended! Gue biasanya gak suka makan bebek. Tapi menu Canard ini enak banget, gue gak bs nolak hahaha daging bebeknya empuk, makan nya pake mashed potatoes sm sauteed mushroom.

Main course yang lainnya ada Aglio Olio Beef Bacon Spaghetti dan Pizza Tuna Sambel Matah. I must say: semua nya enak hahaha. Spaghetti nya kenyal, al dente banget. Beef bacon nya bikin gurih. Untuk Pizza nya seharga Rp 69.000 aja masa? Ukurannya lumayan gede lagi. Thick pizza dough with tuna flakes, onion, basil, red chili, green chili. Very recommended!

Goes to the dessert round. This is the time where I felt full but hey there's always room for dessert, right? Floating Island: terbuat dari light meringue, vanilla sauce and candied almond. Meringue nya very smooth, masuk mulut lgsg lumer hahaha. Last one ada Pizza Martabak Manis Komplit, terbuat dari pizza dough tp rasa martabak. Toppings nya ada kacang, pisang, coklat, keju dan susu.

Untuk minumannya gue pesen Iced Apple Tea. Karena bosen sm lychee tea, sekali kali pesen apple enak juga. Nyobain juga minuman temen gue yg lain Essence yaitu campuran dr semangka, melon, mint dan madu. Refreshing!

Surprisingly, pas kita bayar harganya affordable banget lho! Definitely a place to hang out with friends. Will come back again for Socieaty duck confit Hahahaha ✌🏼️

Foto lainnya:

Foto Makanan di Socieaty
Foto Makanan di Socieaty
Foto Makanan di Socieaty
Foto Makanan di Socieaty

Harga per orang: > Rp. 200.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Socieaty

(Italia)

Plaza Indonesia, Lantai 1
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat


Rata-rata: 3.9
Rasa:4.1
Suasana:4.2
Harga:3.0
Pelayanan:4.1
Kebersihan:4.3

Reviewer:

Foto Profil Stella Griensiria

315 Review

110 Makasih