Salah satu pilihan untuk makan siang di Mall Taman Anggrek. Tidak terlalu ramai dan pelayanannya lumayan oke. Tempat bersih dan nyaman buat makan bersama keluarga. . Pesan: ☑️ Baby Buncis Cah Sapi Cincang (Rp 38K) Tekstur buncisnya garing. Enak dan crunchy! Sayurannya segar. Sapi dicincang dimasak gurih asin pedas. Toppingnya lumayan banyak. Cocok untuk sharing porsinya. . ☑️ Cheung Fun Ayam Chasiu (Rp 26K) Kulitnya lembut dan rasanya gurih. Isian ayam Chasiu'nya pun banyak. Kuahnya light rasanya. . ☑️ Bubur 3 Topping (Rp 32K) Sekarang hanya ada satu ukuran saja, REGULAR. Lumayan enak rasanya. Bisa pilih 3 topping sesuai selera, bisa pakai ayam, udang, ikan, phitan atau telor asin. Teksturnya cair seperti kebanyakan air. . ☑️ Lo Ma Gai (Rp 26K) Rasanya tidak terlalu istimewa dan porsinya kecil. Kurang berasa gurih.
Menu yang dipesan: Baby Buncis Cah Sapi Cincang, Cheung Fun Ayam Chasiu, Bubur 3 Topping, Lo Ma Gai
Tanggal kunjungan: 07 Januari 2024 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Restoran ini sudah ada lama sekali, artinya cukup lama bertahan. Beberapa cabang di tempat lain ada yang buka dan tutup. Cabang ini seringkai ramai dulu, kebetulan mau makan disini jumat malam dan tidak terlalu ramai. Pesan macam-macam menu, memang harga tidak terlalu mahal tapi saya tahu bahwa porsinya juga tidak besar. Beberapa menu rasanya ok, tapi seperti ayam rebusnya sedikit mengecewakan. Nasi hainamnya padahal cukup ok. Lumpia udang dan cumi cabe garam cukup enak. Tempatnya cukup nyaman dan pelayanan baik.
Tanggal kunjungan: 04 Agustus 2023 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Pesen menu Kenyang 3 dari Applikasi, isinya ada nasi, udang telur asin, kacang panjang cah sapi dan lumpia udang. Kalo buat sendiri pas pesen yg kayak gini, jadi bs cobain semua menu tp ga kebanyakan.
Dan porsinya menurut gue lumayan ngenyangin gitu loh, tp dia kayak semacam rice bowl gt dicampur jadi memang harus segera dimakan.
Buat rasanya enak enak semua lah dan tawan di TA ini menurutku enak sih. Harganya kalo di applikasi 50, kalo takeaway tp aku tak tau.
Tanggal kunjungan: 17 Mei 2021 Harga per orang: < Rp. 50.000
Was here to takeaway their angsio tahu, kungpao chicken and caimao as vegetables. They were great! We enjoyed our dinner along with rice. They have the best kungpao chicken, although portion wise was a bit small. Angsio tahu is also one of our favorites. Always worth to eat TaWan.
For more highlights and pictures: IG 📸 @eatfoodtravel Do not hesitate to DM me ❤️ Thank you
Menu yang dipesan: caimao, Angsio Tahu, Kungpao chicken
Tanggal kunjungan: 13 Februari 2021 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Tawan Makan siang di hari minggu jatuh di restoran Tawan. Pesan paket A yang untuk berdua dengan tiga jenis hidangan yaitu sapi lada hitam, lumpia keju dan kaylan cah bawang putih plus dua mangkok nasi putih. Favorit saya sapi lada hitamnya yang sausnya kental manis pedas gurih nikmat melumuri potongan daging sapinya, sehingga di setiap suapan menambah selera makan. Lumpia kejunya garing di luar tetapi juicy di dalam, kaylannya standar. Worthy untuk harganya karena dapat tiga jenis hidangan dan sangat kenyang.
Menu yang dipesan: paket menu A
Tanggal kunjungan: 10 Januari 2021 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Ta Wan, restoran keluarga dengan menu Chinese Indonesia ini tentunya sudah sangat dekat dengan kita. Banyak orang di Jakarta sudah mengenalnya. Kali ini ak kembali mencoba Bubur Ikan & Phitan (Rp 29k). Bubur yang lembut dengan rasa yang gurih, dengan topping telor phitan, irisan ikan dan cakwe. Makanan yang simpel namun pas dinikmati untuk segala suasana.
Menu yang dipesan: Bubur Ikan & Phitan
Tanggal kunjungan: 24 Maret 2020 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Tawan Makan malam ala chinese food dipilih restoran Tawan yang memang khusus makanan khas cina. Lagi malas keluar jadilah pesan pakai jasa grabfood dengan voucher cashbacknya. Sedari dulu makanan favorit saya di Tawan adalah menu sapi lada hitam. Daging sapi dipotong kecil-kecil dimasak bersama dengan irisan bawang bombay, bawang putih, cabai merah dan ketimun dengan rasa gurih manis sedikit pedas dari cabai merah dan lada hitamnya. Betulan top sekali bumbunya, sedap dan bikin nagih. Menu kedua saya beli spesial order daging kombinasi yaitu kombinasi ayam rebus dengan ayam panggang. Ayam rebusnya empuk dan juicy dengan rasa asin yang tipis, sedangkan rasa ayam panggangnya juga serupa. Makan malam terasa nikmat dengan dua menu sedap ini.
Menu yang dipesan: daging kombinasi, Sapi Lada Hitam
Tanggal kunjungan: 11 Maret 2020 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Sakit-sakit mau makan bubur? Ta Wan aja. Pesan langsung yang large. Bisa untuk sharing, dikasih mangkok kecil gitu. Rasa Buburnya sendiri udah manis dan berasa khasnya. Kalau dirasa belum memenuhi ekspektasi, bisa ditambahkan bumbu yang tersedia di atas meja. Untuk minumannya, saya pesan Watermelon Juice. Buah Semangkanya fresh dan manisnya pas. . #basilicha.com
Tanggal kunjungan: 16 Desember 2019 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Pelayanan buruk. Pesan menu bubur 4 item, yg dtg ke meja cuma 3 tapi pelayannya malah ngotot kalo kami pesen cuma 3 pdhl di struk ada 4, dan ga ada etikat baik ataupun permintaan maaf.
Udah ditanya sampe lebih dari 3 kali makanan tetep ga keluar, sampai akhirnya takeaway gajadi makan ditempat.
Tanggal kunjungan: 27 Desember 2022 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Bought the psbb menu for takeaway, its literally the best deal you gonna get from Ta Wan. For 30k you can get a set of ricebowl, nasi ayam kungpao is my current favorite. I asked the staff to change the vegetable given to kacang panjang. The best and they also gave a lot of rice below. The place is in Mall Taman Anggrek.
For more highlights and pictures: IG 📸 @eatfoodtravel Do not hesitate to DM me ❤️ Thank you
Menu yang dipesan: Nasi Ayam Kungpao
Tanggal kunjungan: 11 Oktober 2020 Harga per orang: < Rp. 50.000