Review Pelanggan untuk Tokyo Belly

Enak, Sih, Tapi Servicenya ....

oleh Jessica | IG: @snapfoodjourney, 16 Juli 2017 (7 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

3.4
Foto Makanan di Tokyo Belly
Foto Makanan di Tokyo Belly

Saya dan beberapa teman saya memesan menu: teriyaki J-dog, sukiyaki beef bibimbap, dan bibim ice stone sebagai dessertnya. Sejak memesan, pelayannya menanyakan apakah dessertnya akan dihidangkan sekarang atau nanti. Kami menjawab sekarang, karena kebetulan saya yang memesan dessert tersebut dan sudah menyantap main course sebelumnya di tempat lain (dan hanya mencicipi pesanan teman saya saja untuk main course di sini, hehe).
Satu persatu pesanan tiba. Pertama sukiyaki beef bibimbap, yang rasanya meleleh di mulut, super enak. Dilanjutkan dengan teriyaki J-dog yang porsinya lebih besar daripada yang dibayangkan dan rasanya juga oke. Selesai menyantap, bibim ice stone ternyata belum datang juga, namun pelayan yang menghampiri kami untuk refill ocha malah menanyakan, "Pesanan sudah datang semua ya kak?"
Saya pun menanyakan perihal bibim ice stone yang belum datang padahal sudah dibilang akan dihidangkan segera. Kemudian dikatakan pelayannya, "Mohon ditunggu kak, menu tersebut memang agak lama membuatnya."
Saya jadi mengasumsikan kemungkinan besar pelayannya lupa menu tersebut, karena setahu saya kalaupun lama pembuatannya tidak akan sampai 1 jam berhubung bahannya sudah siap, kecuali harus membuat semua dari nol. Dan lagi, tidak ada kompensasi untuk keterlambatan penyajian.
Not recommended di sini lagi walau makanannya enak. Kalau mau menyantap makanan atau dessert di sini, saya sarankan menyantap di Tokyo Belly cabang lain saja. 

Foto lainnya:

Foto Makanan di Tokyo Belly

Menu yang dipesan: teriyaki j dog, sukiyaki beef bibimbap, bibim ice stone

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Tokyo Belly

(Jepang)

Mal Kelapa Gading 5, Lantai Ground
Jl. Kelapa Gading Boulevard, Kelapa Gading, Jakarta Utara


Rata-rata: 3.6
Rasa:3.6
Suasana:3.8
Harga:3.1
Pelayanan:3.6
Kebersihan:3.9

Reviewer:

Foto Profil Jessica | IG:  @snapfoodjourney

Alfa 2019

289 Review

183 Makasih