Kesan pertama wahh, ini restoran keceh amat, tiap sudut samgat estetik, cocok banget sih buat yg suka foto2 ootd, ada area indoor dan outdoor. Sampai toilet nya pun cantik. Makanan disini yg kami order semya dari presentasi dan cita rasa ga ada yg failed donk. Wah saking banyakmya yg enak2 😋 should try by yourself sih. Pasta dan pizza nya enak. Potatto nya jg renyah banget. Porchetta, crispy pork belly carbonara, all so good
Tanggal kunjungan: 12 Juli 2024 Harga per orang: > Rp. 200.000
Crispy Pork Belly Carbonara: pork belly nya dipotong kotak kecil², agak crispy. Fettuccine nya dikasih cheese cream (kayaknya ada tartar nya). Unik - above standard - can't say delicious.
Ai Fungi pizza : pizza dengan cream fungi, cream truffle nya kurang berasa but not bad sih (above standard) pizza-nya tipis dan teksturnya kenyal.
Porcheta Steak: namanya doang porcheta tapi ini bukan porcheta. Cuma seiris pork belly ( kira2 150 gram) dipanggang dan disajikan bersama mash potato. Not bad but really nothing special.
Tagliatere 24 hr beef ragu; namanya keren banget tapi begitu datang sih spaghetti carbonara biasa. Not bad but nothing special. Taste standard carbonara
Overall not bad but quite pricy. Makan bertiga hampir 900.000
Menu yang dipesan: Ai fungi pizza, porcheta Steak, crispy pork nelly Carbonara, Tagliatere 24 hr beef ragu
Tanggal kunjungan: 24 Mei 2024 Harga per orang: > Rp. 200.000
Lama ga mampir kedaerah sini, sudah banyak yg baru yak. Mampirin ke resto italia ini. Tempatnya sih bikin betah dengan dekormya yg bagus buat photo2 juga. Menu makanannya ad yg non halal.
Saya order pizzanya varian the ultimate mushroom. Isinya 8 slice dengan potongan lumayan besar. Ini jenis pizza vege ya solnya ga ada dagingnya. Walau gitu tetap enak rasanya, ada gurih dari kejunya. Kulit pizzanya juga tipis bukan yg roti tebal. Suka sama aroma trufflenya pas dimulut juga ga strong banget tapi cukup terasa.
Oiya pas datang dikasi welcome bread dengan olive oil. Tapi makan breadny aja juga oke tapi harus di cocol olive oilnya jadi rada basah gitu. Rotinya dikasi dua macam yg satu lagi modelan stick agak garing tes gueih asin. Enak ini buat cemilan sambil menunggu makanan datang.
Minumannya lagi ada edisi liburan gitu katanya. Ada dua macam raspebbry n lemon saya pilih yg lemon. Namanya virgin capei limoncello. Awal minum rasanya agak kurang cocok dilidah saya tapi makin minim sudah lumayan oke enak juga lama2. Bikin seger, lumaya manis ada sedikit asam segar dari lemonnya.
Tanggal kunjungan: 14 April 2024 Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Place 4/5 Tempatnya di batavia pik dan cukup strategis. Tempatnya cukup luas, sayangnya toiletnya cuma 1 gavung men and women. Dia juga semi outdoor gt. Sebenarnya cozy cuma klo klian gampang digigit nyamuk jangan lupa bawa lotion anti nyamuk. Oh ya dikasih welcome bread juga.
Garlic and onion soup 5/5 ❤️ Most loved, g expect seenak ini. Gurih sekali dan rasanya belum pernah dirasakan sebelum2nya. Must try.
Truffle baked egg 3.5/5 Yang ini biasa aja, rada terlau cair, dan rasa truffle kurang.
Margarita pizza 4/5 Enak, tipis, perpaduan saos dan kejunya pas.
Smoked duck carbonara pizza 3.5/5 Yang ini biasa aja , nothing special. Duck nya juga dikit banget ternyata.
Menu yang dipesan: garlic and onion soup, Margarita Pizza, Smoked duck carbonara pizza, Truffle baked egg
Tanggal kunjungan: 01 Februari 2024 Harga per orang: < Rp. 50.000
Tempatnya lucu, dekorasinya banyak lemon2 nya, dine in bisa indoor bisa outdoor. Lokasinya di batavia PIK, tampak dari depan instagramable.
Makanan nya enak2, pizza pepperoni dan quattro formaggi (full cheese) nya recomended, thin pizza dengan cheese yang melimpah dan toppingnya enak, agak sedikit gosong di pinggiran roti, its okay, still good.
Grilled chicken caesar salad mereka punya dressing yang enak, fresh vegetables, dengan potongan breast chicken yang sudah di marinated.
Welcome bread nya keras. Prawn tagliatelle nya kurang cocok di lidah, sauce nya agak aneh. Tapi udangnya lumayan besar.
Disini kalo mau birthday celebration nggak boleh potong kue ya, rulesnya tidak boleh bawa makanan dan minuman dari luar, even birthday cakes yang notabene mereka gak jual pun tetep nggak boleh di potong dan dine in. Hanya boleh untuk dikeluarin foto2 aja :)
Tanggal kunjungan: 29 Desember 2023 Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000