Aku kesini pas di Jakarta sedang PSBB. Sepi tempatnya, penjualnya juga ramah, untuk rasa makanan ya ok sih tapi tidak ada yang begitu spesial. Sayangnya saus salted egg nya tidak terlalu banyak diberikan.
Menu yang dipesan: Chicken Salted Egg
Tanggal kunjungan: 18 November 2020 Harga per orang: < Rp. 50.000
Pesan ini lewat aplikasi GoFood dan kebetulan dapat kupon promo discount 20rb dan gratis ongkir, ditambah lagi ada promo juga dari restonya. Total pesanan aku yang harusnya 48rb jadi cuma 25rb aja, lumayan banget kan. Cuma sayang kemasannya itu yang gak di sealed sama sekali :( 1. Cheesy Dory Rice Awalnya sempat ragu mau pesan ini karena takut cheesenya lebay dan bikin eneg, tapi ternyata gak loh. Saus cheesenya lumayan banyak tapi rasanya gak bikin eneg, pas banget sama nasi panas dan lembutnya daging dory. Dory nya juga gak bau amis sama sekali, garing kulitnya dan dalamnya lembut. Porsinya dagingnya juga cukup banyak dan potongannya lumayan besar'. 2. Siomay Cobain menu siomay mereka juga, isinya dapat 4 potong. Rasanya mirip sama dimsum' yang biasa dijual di kios' kecil gitu, kenyal tapi berasa tepungnya dibanding dagingnya. But it's ok lah karena harganya juga gak terlalu mahal.
Tanggal kunjungan: 11 Juni 2020 Harga per orang: < Rp. 50.000