Masi dalam rangka ultah lom lewat seminggu. Makan disini bisa free mie goreng n spring roll. Ga ad minimum order, yg penting ada pembelian makanan or minuman saja. Tapi kalo ordernya lewat dari 500k bisa dapat tambahan diskon 10% ya.
Saya order beberapa menunya : - Tom Yum Soup Seafood (65k++) => ini rada u ik solnya menggunakan kecombrang n kuahnya kayak wangi tomat. Bukan seperti tomyum masakan thailand. Namu begitu oek ini enak rasanya. Kecombeangnya tapi besar2 ya potongannya. Banyak juga dikasihnya. Isiannya ini seafood, banyakn daging ikannya. Kuahnya ga yg asem banget ya tapi tetap seger n ga terlalu pedas kalau buat saya. Ini ga include nasi y, order nasinya terpisah.
- Mui Fan Chicken (47k++) => ini nasi langsung disiram semaxam capcay rapi ini isian rahu dengan sayuran n potongan daging ayam. Rada kental kuahnya. Enak ini gurihny pas, isian juga banyak. Pas baru disajikan masih berasap, enak banget dimakannya, terasa hangat di tenggorokan.
- Birthday Noodle => nah ini freenya itu. Porsinya banyak juga loh. Pinggirannya pun dikasi telur puyuh. Bakminya jg bukan yg isian sayur n toge aja rapi jg ada potongan fish cake, telur n beberapa udang kecil. Raaanya pun ga mengecewakan.
- Spring Roll => ini jg free birthday treat. Iaian 3pc dipotng jadi dua. Dimakan demgan saus alah thainya gitu. Enak juga kulitnya garing dengan isian sayurnya yg juga banyak n padat.
- ABC Ais Batu Campur (28k++) => intinya ini ss campur wkwk. Isian cincau, tape, kacang merah, cendoh dikasi es serut n sirupnya samtan n gula aren. Bisa request gula n santan terpisah. Ini pun enak. Seger di gin2, isiannya juga masih fresh terutama tapi ya ga asem n ga terlalu lembek, enak dimakannya. Kacang merahnya juga pas matangnya.
Menu yang dipesan: Mui Fan Chicken, Tom Yum Seafood, ABC Ais Batu Campur, Spring Roll, Birthday Noodle
Tanggal kunjungan: 06 Oktober 2023 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Hari ini lunch di Wee Nam Kee. Tempatnya tidak terlalu besar dan selalu ramai di jam makan siang. Saya order : *Wee Nam Kee Fried Rice with chicken & prawn - porsinya banyak, rasanya gurih. Irisan roasted chickennya cukup banyak dan prawnnya fresh. Recommended. *Dumpling soup - ukuran pangsitnya kecil, kulit pangsitnya lembut, isiannya padat dan terasa enak. Soupnya gurih dan enak deh. *Cakwe telur asin - cakwenya cukup garing, sausnya gurih tapi agak encer. Biasanya nga terlalu encer. Tapi secara keseluruhan sih tetap enak. *Hot Barley - barleynya tidak terlalu banyak tapi rasanya enak, manisnya pas.
Salah satu resto favorit keluarga yang recommended untuk dicoba.
Tanggal kunjungan: 10 Januari 2023 Harga per orang: < Rp. 50.000
Pas lagi ke PP, aku cobain makan di sini. Meskipun dining areanya ngga besar, tapi mejanya lumayan banyak, ada di bagian depan dan di dalam. Lumayan rame juga yang ke sini pas after office. Aku cobain Ais Kacang, es serut warna pink hijau yang dikasih topping jelly, kacang merah, kacang tanah, dan jagung. Esnya masih ada tekstur kerasnya jadi masih bisa dikraukin. Rasanya kaya coco pandan deh menurutku. Toppingnya aku suka yang kacang merah karena lembut dan sedikit manis, ngingetin sama es kacang merah ternate buatan keluargaku hehe Terus aku juga cobain Chicken Rice Set dengan pilihan ayam yang roasted. Ini pertama kalinya aku cobain nasi hainan, ternyata kurang cocok sama seleraku nasi hainan yang aku dapetin ngga terlalu tasty dan anget-anget dikit doang gitu, untungnya ketolong sama kuahnya yang panas dan gurih. Ayamnya bagian dada yang lembut tapi rasanya cenderung kurang seasoning, saus kecap asinnya juga ngga banyak bantu naikin rasanya, tapi ukurannya besar jadi ngenyangin sih.
Menu yang dipesan: Chicken Rice Set, Ais Kacang
Tanggal kunjungan: 09 Januari 2023 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
One of the best Chicken Rice in town! Beberapa kali dine in tapi kali ini waktunya mesen via ojol. Packagingnya rapi, bersih, dan aman, setiap Saos diletakkan di cup terpisah satu per satu termasuk Saos untuk Ayamnya.
Chicken Rice Set (IDR 78,650) — Nasi Hainamnya wangi, gurih, dan tasty, Ayamnya gw milih yang Roasted bagian Dada yang empuk dan juicy, Saos Ayamnya asin gurih, Sambalnya cukup pedasnya, dan Kuahnya gurih. Porsinya pun mengenyangkan. RECOMMENDED!
Tanggal kunjungan: 23 Februari 2022 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Setelah vaksin memutuskan makan disini, karena dekat juga. Kesini jam 11am jadi belum ramai. Pelayanannya sigap, jadi begitu datang langsung dikasih seat dan menu, disini saya dan teman saya memesan Signature Steamed Chicken, Broccoli dan Ice Tea. Makanan datang gapake lama. Disediakan juga air panas untuk merendam alat makan. Rasa makanannya enak, dan porsinya cukup. Cukup membayar Rp.188.000 untuk semua menu ini.
Menu yang dipesan: broccoli, Iced Tea, Signature Steamed Chicken
Tanggal kunjungan: 04 Mei 2021 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Salah satu restoran chicken rice favorit kalau ke Singapore. Jadi sekarang cukup banyak cabang di Jakarta, selalu yakin dengan rasanya. Karena makan dengan keluarga besar bisa pesan macam-macam menu. Semua macam chicken nya enak, biasa pesan steamed dan soya. Ampela nya empuk jadi pesan seporsi besar pasti habis. Banyak menu makanan lain juga disini. Nasi hainamnya juga selalu enak.
Tanggal kunjungan: 02 Januari 2020 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Cukup sering makan disini pas lagi lunch break. Biasanya juga rame, apalagi kalo Friday lunch tuh bisa waiting list. Kalo kesini ga mesen Signature Chicken mereka kurang lengkap. Gue pesen yang steamed bagian dada ukuran quarter karena berdua doang ama kakak. Sayurnya seperti biasa gue pesen Sambal Kangkung dan mienya gue pesen Dumpling Noodle. Ayam mereka emang bener lembut dan boneless, lalu kecap asin mereka emang nagih. Gue gak ada protes apapun karena emang selembut itu. Kalo kangkung mereka buat gue personally kurang pedes, tapi oke lah, fresh masih panas. Untuk mie-nya kalo di menu dapet 3 dumpling terus kemaren kakak gue udah nanya ulang dapet berapa dumpling, dijawab emang dapet 3, tapi taunya pas dateng cuma dapet 2 dumpling . Anyway isi dumplingnya emang full banget sih, gak kopong. Isiannya chicken dan udang. Mienya itu yang mie tipis rasanya agak manis karena dikasih kecap. Overall buat mienya buat gue agak biasa aja.
Menu yang dipesan: Signature Steamed Chicken, dumpling noodle, Sambal Kangkung
Tanggal kunjungan: 10 Desember 2019 Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Wee Nam Kee ini belom berapa lama buka di PP, sekitar sebulanan lah dan rame banget! Berlokasi di lantai 4 PP, sebelah Kyochon. Tempatnya sendiri emang sempit sih dan mengandalkan area luar mereka untuk beberapa seat. Gue dateng sekitar jam 11an dan untungnya masih belum ramai dan emang sengaja mau reserved 8seats. Gak berapa lama gue dateng langsung waiting list panjang dong. Bener-bener banyak banget yang nungguin di luar resto.
Meskipun ramai, pelayanannya gue patut acungi jempol karena mereka tetap ramah dan sabar melayani permintaan-permintaan kita, makanan juga lumayan cepat keluar kok. Untuk berdelapan gue pesan beberapa menu seperti:
- nasi Hainam: ini nasi hainam terbaik yang pernah gue makan sih. Nasinya pulen, lembut, fragrant nya keluar banget dan tentu saja gurih dan agak sedikit oily. Porsinya keliatan dikit sih tapi mengenyangkan kok. Kuah nasi hainamnya juga enak, gak terlalu gurih jadi pas buat gue.
- Whole Chicken (Steamed and Roasted): baik steamed maupuj roasted nya enak. Daging ayamnya super lembut dan tulangnya juga lembut. Bumbunya meresap sempurna. Enak banget deh pploknya dipaduin dengan nasi hainamnya!
- Springroll with Vegetable and Chicken: ini biasa banget sih menurut gue. Kulitnya garing dan isiannya cukup banyak, tapi nothing's special dengan rasanya.
- Prawn Paste Chicken Wings: INI SIH WAJIB COBA! Deep fried chicken wings yang dibalurin tepung dan ada wangi terasinya. Ayamnya garing di luar dan dalamnya juicy banget. ENAK!
- Fried Mantao: mantao disini gede-gede dan padat. Enak banget disantap pas masih hangat. Luarnya garing dan dalamnya lembut banget walaupun padat.
- Stir Fried Chicken Cubes with Dried Chilli: porsinya cukup gede dengan potongan ayam yang cukup banyak, gak kalah banyak sama dried chillinya. Gue ada rasain rasa jahe disini. Overall ini ok aja sih. - Salted Egg Prawn: salted egg nya enak, wangi dan gurih. Udah gitu sausnya banyak dan bener-bener nutupin udang gorengnya. Udangnya disini gede-gede dan garing. Recommended sih ini.
- Ma Po Minced Meat Beancurd: ini gak pake tahu biasa tapi kayaknya pake tofu lembut yang plain gitu. Rasanya menurut gue biasa banget sih.
- Stir Fried Garlic Kailan: bumbu tumisannya kurang mantep, kurang terasa garlicnya, tapi kematangan kailannya pas.
- Lemongrass Tea (Hot): pake teh dilmah yang lemongrass, tentunya enak dan nyegerin rasanya.
Oiaa, chilli oil mereka enak banget menurut gue yumyummm
Overall, Wee Nam Kee ini ok banget sih, gak heran kalo rame. Gue bakalan kesini lagi sih buat cobain menu lain.
Tanggal kunjungan: 11 Oktober 2019 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Outlet terbaru Wee Nam Kee buka di Pacific Place Mall lt.4. Tempatnya tidak terlalu spacious dan interiornya mirip dengan yang di GI. Tempatnya juga nyaman. Saya suka banget Chicken rice di Wee Nam Kee karena rasanya mirip dengan restonya di Singapore. Kali ini saya nga pesan chicken ricenya. Saya pesan : Hot plate beancurd (45k++) - Hot plate dengan tahu telur goreng yang ditumis dengan campuran daging, udang, wortel, jagung muda yang di bagian bawahnya ada telur dadar. Sausnya cukup kental, tasty dan enak. Hokkien Noodles with seafood (48k++) - Hokkien Noodles with seafood ini originalnya berkuah tapi bisa request jadi fried noodles. Saya pesan fried. Mienya berukuran besar, rasanya legit seperti mie telor, campuran seafood udang dan cuminya fresh. Enak deh. Nasi putih di sini harganya 12k++ dan Iced Chinese tea 15k++. Nasinya pulen dan ice teanya enak.
Kalau kepingin makan chicken rice, pasti akan balik lagi ke tempat ini. Recommended.
Tanggal kunjungan: 10 Oktober 2019 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Wee nam kee baru buka di pp! Wee nam kee udah jadi favorite ku kalau soal nasi hainam kalau kesini aku selalu pesen paket chicken rice karena udah include sama minuman bisa ice tea atau hot tea. Aku selalu pesen steam chickennya dan stir fried long bean buat sayurannya. Menurutku wee nam kee ini punya rasa nasi hainam yang gurih banget! Rasa nasinya mirip sama wee nam kee yang ada di sg. Untuk ayamnya sendiri gede-gede dan tipe ayam yang berlemak. Tapi ayamnya lembuttt dan tambah enak kalau di campur sama sambelnya. Untuk sayurnya pertama ku kira ini buncis ternyata itu kacang panjang hahaha teksturnya agak lembek sihh dan lebih ke arah maniss. Tempatnya gak gitu besar dan kalau lagi jam lunch ramai guysss
Menu yang dipesan: steam chicken
Tanggal kunjungan: 26 September 2019 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
I got very bad experience at Wee Nam Kee Pacific Place.
I ordered 2 sets of chicken rice for breast filet , take away as their last order at 9.15 PM, on 11 Nov 2022. The waiter & supervisor confirmed twice that Breast filet is available. It took so long till 9.45 PM.
I open the 2 boxes at home for family dinner with my wife & son and shockingly all are little piece of thigh part, consider leftover chicken.. :(
I feel totally cheated with all take away service as those price IDR 136,000 and thought deserved good food but turn out unexpected & very disappointed.
Somerthing wrong with staff in kitchen when treat customer like leftover food in box for takeaway. No supervisor to control how the food served & i found the waiter said the prawn rolled was delayed because it was taken & mixed by other order.
I feel worried to eat at Wee Nam kee Pacific Place with poor quality of service & not sure if the manager is aware of what they serve from kitchen to customer for take away.
Totally very disappointed with this poor service & tried already to cheat customer for total bill IDR 234,300.
Hope for immediate improved or other customer will get worse food experience.
Menu yang dipesan: Chicken Rice Set
Tanggal kunjungan: 11 November 2022 Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
I got very bad experience at Wee Nam Kee Pacific Place.
I ordered 2 sets of chicken rice for breast filet , take away as their last order at 9.15 PM, on 11 Nov 2022. The waiter & supervisor confirmed twice that Breast filet is available. It took so long till 9.45 PM.
I open the 2 boxes at home for family dinner with my wife & son and shockingly all are little piece of thigh part, consider leftover chicken.. :(
I feel totally cheated with all take away service as those price IDR 136,000 and thought deserved good food but turn out unexpected & very disappointed. Something wrong with staff in kitchen when treat customer like leftover food in box for takeaway. No supervisor to control how the food served & i found the waiter said the prawn rolled was delayed because it was taken & mixed by other order. I feel worried to eat at Wee Nam kee Pacific Place with poor quality of service & not sure if the manager is aware of what they serve from kitchen to customer for take away.
Totally very disappointed with this poor service & tried already to cheat customer for total bill IDR 234,300. Hope for immediate improved or other customer will get worse food experience.
Menu yang dipesan: Chicken Rice Set
Tanggal kunjungan: 11 November 2022 Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000