Yong tau fu atau ngiong theu fu atau tahu yong, adalah masakan orang Hakka yang berupa tahu isi daging ikan cingcang. Sajian ini biasa dinikmati dengan tambahan sayuran, jamur, fish cake dan diberi kuah kaldu yang kini banyak dimodifikasi. Dan Yong Tau Fu Singapore merupakan salah satu gerai yang mengkhususkan dirinya sebagai penyaji sajian ini.
Berlokasi di foodlouver, sky bridge, lantai 3 mall Grand Indonesia, outletnya hanya berupa gerai kecil khas masakan cepat saji pada foodcourt. Beberapa komponen isian yong tau fu yang fresh, ditata rapi didepan meja display terbuka, agar memudahkan pembeli dalam memilih item yang ingin dicoba. Aneka sayur, jamur, tahu, fishcake dan bakso, terlihat cukup menarik untuk dinikmati.
Kali ini saya mencoba Paket Combo 2in1 B (Rp.93.500,- nett). Sajian ini terdiri dari 2 mangkuk nasi yang dapat diganti bihun atau mi, 2 gelas es teh manis dan semangkuk yong tau fu yang berisi berupa lettuce, enoki mushroom, egg, chicken, meat ball, crab stick, vegetables tofu ball, salmon O, chikuwa fried fish cake, lobster ball dan otak-otak Singapore. Mereka menawarkan 3 jenis pilihan kuah yaitu kaldu, tom yum dan ayam. Untuk isian tahu isi dagingnya cukup lembut, rasa sayurannya fresh dan rasa komponen yang lain hampir sama semua, yaitu bercita rasa ikan. Kuah tom yum yang saya pilih pun cukup segar. Oke juga nih, untuk dinikmati berdua...