Review Pelanggan untuk Yoshinoya

Beef Curry - New Alternative Menu from Yoshinoya

oleh Tiara Meilya, 21 Februari 2017 (7 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

4.0
Foto Makanan di Yoshinoya

Makan kari di Yoshinoya?
Iya banget!

Aku suka banget makan di Yoshinoya. Ya, as you know aku cinta banget sama daging sapi.
Nah daging sapi Yoshinoya ini menurutku worth it banget!. Harganya gak mahal tapi bisa ngenyangin.
Nasinya pun enak, pulen. Toppingnya juga variatif. Luv banget deh.

Si Yoshinoya ini baru aja luncurin produk baru yaitu....... Japanese Curry.

Aku cobain varian yang beef. Dagingnya pake signaturenya Yoshinoya yang rasa original. Lalu ditambah topping bayam goreng crispy. Pas menunya datang sih kelihatannya porsinya besar, ternyata gak juga. Gak bikin begah. Kenyangnya pas. Untuk rasa karinya menurut aku enak dan gak pedas sama sekali (yaiyalah kan Kari Jepang hehehe), tapi gak memorable. Aku pernah cobain rasa kari Jepang yang lebih mantap di restoran lain hehe. Ya mungkin karena ini bukan spesialisasinya Yoshinoya ya.


Overall menurutku menu ini cukup menggiurkan sih.....sebagai alternatif pilihan kalau lagi pengen Yoshinoya dan bosan dengan Beef Bowl-nya.



MUST TASTE:

Original Beef Bowl + Topping Creamy

Beef Curry

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Yoshinoya

(Jepang)

Blossoms Building (Gedung Millenia) LOT 6, Lantai 1
Jl. Jenderal Sudirman, SCBD, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.8
Rasa:4.0
Suasana:3.7
Harga:3.9
Pelayanan:3.4
Kebersihan:3.9

Reviewer:

Foto Profil Tiara Meilya

54 Review

44 Makasih