aku hampir 15 tahun di Surabaya belum pernah sama sekali kesini wkwkwkkw, yup ini pertama kali lhoo itu pun karena ada teman kerja dari cabang lain ingin mencicipi ini , finally saya mencoba ice crema di sini ( walaupun sebenarnya kurang suka dan sensitif untuk makan serba ice). jadi kurang bisa mendeskripsikan juga sih but overall oke, yang penting pelayanan sangat bagus dan suasana juga masih sangat otentik hehehehhe.
Menu yang dipesan: Banana Split
Tanggal kunjungan: 05 September 2020 Harga per orang: < Rp. 50.000
The road is hard to reach by the time I went. Local said, the road will be build by government. The road is quiet. Actually wanna order casatta, however sold out. Tutti frutti available. Order macedonia instead. Got 2 flavour. Buy chocolate and mocca. The ice cream is soft and the taste of milk is enough. Can choose with rhum or not. This is alcohol. The combination is delicious ! Got a glass of water as well. The waitress is good enough. Price 45k net.
Menu yang dipesan: Macedonia
Tanggal kunjungan: 30 Desember 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000
Menikmati kota pahlawan di malam hari, tidak lengkap tanpa kunjungan di cafe zangrandi yang merupakan salah satu tempat legenda di Surabaya.
Suasana cafe yang cozy, iringan musik lembut dan suasana tengah kota di surabaya adalah paduan harmonis yang pasti jadi kenangan terindah.
Cobalah saja macedonia atau tutty fruity nya yang sudah menjadi menu legend. Kesegaran buah dan kelembutan krim nan nikmat akan melumer dengan sensasi indah di dalam mulut. Bagi yang bisa menikmati rhum, ini adalah satu2nya gerai yang menyediakan rhum, dengan permintaan.
Untuk pilihan rasa direkomendasikan raisin atau coklat.
Menu yang dipesan: Macedonia, Rocky canyon, tutty fruity, Suasana cafe
Tanggal kunjungan: 18 Oktober 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000
Sebenernya sih zangrandi ini ada di kelapa gading, tapi kayanya kalau belum coba di pusatnya kurang afdol kan. Hehe. Jadi zangrandi ini merupakam ice cream legendaris di surabaya, cabangnya ada beberapa di surabaya dan semua cabang tempatnya besar tidak seperti cabangnya di jakarta. Aku datang ke outletnya yang di yos sudarso, tempatnya besar, ada indoor ber-AC dan outdoor non AC, interiornya unik dengan ornamen dan furniture bergaya jadul tapi dikemas dalam bentuk yang modern.
Menu disini sangat bervariasi sekali, selain ice cream juga ada banyak menu makanannya, aku disini cuma coba ice creamnya yaitu : - avocadocano (49k) : enak deh disini tekstur ice creamnya lebih halus dibanding di jakarta, ini seporsi isinya banyak juga. Ice cream 1.5 scoop mix rasa leci dan moka, lalu ada potongan buah avocado dan sauce chocolate. Enak!!
- single scoop chocolate (30k) : ice cream chocolate single scoop tapi banyak juga ini singlenya. Teksturnya halus, rasa coklatnya milky, tidak terlalu manis banget, enak!
- single scoop mokka (30k) : ini juga enak teksturnya lembut, seporsi ini banyak juga. Paling suka deh ice cream mokka di zangrandi karena rasanya khas dan unik, mokkanya tidak terlalu pekat dan manisnya pas
Overall, puas deh akhirnya nyobain juga zangrandi di pusatnya Surabaya. Next time kalau ke Surabaya lagi pasti mampir lagi
Tanggal kunjungan: 12 Agustus 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000
Ke sini siang hari pas panaaaas banget Surabaya. Ya pasti bisa dipastikan ramai lah yaaa. Walaupun ada 2 area (dalam non smoking dan luar smoking) cuma ambiencenya menurutku enakan yang di luar. Kerasa ajaaa gitu lagi makan di zangradi wkwk.
Aku di sini pesan 2 menu 🌈 Soes Sweet : es krimnya moka, lalu atas dan bawahnya ada sus. Jujuuur ekspektasiku sus nya besar gituu, seukuran eskrimnya. Ternyata kecil bgt😅 untuk rasa eskrim mokanya yaaa lumayan sih.. 🌈 Tutti Frutti Vanilla : satu slice segitiga yang ngga besar, rasa vanilla dan tutti fruttinya balance gitu enak.
Entahlaaah tapi menurutku ngga ada yang begitu spesial dengan eskrim eskrim di sini😅 i mean, dengan harga yang almost 50k (inipun belum sama taxnya) kukira akan yang bikin waaah sekali gitu. Ternyata yaa biasa aja hehe.
Menu yang dipesan: Tutti Frutti Vanilla, soes sweet
Tanggal kunjungan: 23 Juni 2019 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Akhirnya kesampaian juga makan es legendaris di surabaya ini. Pesan yang affogato, kombinasi kopi dengan es krim. Secara visual simple & cantik. Ternyata bukan cuma es krimnya yg enak tapi kopinya juga enak. Eskrim yang dipakai rasa vanilla, teksturnya padat, lembut & manisnya pas.
Menu yang dipesan: Affogato
Tanggal kunjungan: 14 Mei 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000
Es krim favorit sejak dulu kalo ke sini ya pasti MACEDONIA apalagi yang rasa rhum raisin. Ws krimnya yang lembut ditambah dengan alkoholnya.. Hmmmm enak banget.
Untuk makanan lainnya, cobain:
RESOLES : ukurannya gede banget, jujurnya untuk rasa menurutku lebih enak yang dulu.
FRENCH FRIES :kentangnya gede2, jadi kalo diberi bumbu masih kurang terasa, lbh dominan kentangnya. Jadi seperti kurang bumbu, untungnya ada saos dan mayo..
PIZZA : rotinya empuk banget. Tapi untuk rasa standar seperti roti pizza biasa. Not special..
Untuk pelayanan ok, dan tempatnya masih vintage banget seperti jaman2 Belanda.
Menu yang dipesan: Macedonia rhum raisin, soes sweet, french fries, resoles, Supreme pizza
Tanggal kunjungan: 16 Desember 2018 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
💰➡️ Harganya skrg udah ga semuree dulu yaah gengs foodie.. yaah bawa duit IDR 60K laah at least (+tax ya) buat kemarih.. bisa lebih klo mau macem2 ga es grim doang
🍰🍦🍨➡️Es grim kesayangan arek2 Suroboyo ini akan terus melegenda sii menurut ogud.. kemarih nemenin temen2 dari Jogja lg dtg trus mereka suka bgt katanya meskipun aga mehong to worth to try.. Kemaren ogud pengen waffle jd pesen rocky canyon pake choco chip ice cream.. sayangnya waffle nya karena udah ketimpa es grim jd aga soggy tapi masih mayan firm enough untuk menampung si es grim haha. Rasanya ga terlalu rich macem gelato gt tp lebih light dan refreshing.. manisnya jg pas ga overly sweet
🏠➡️ Tempatnya ni HQ nya gt yah yg dekeet kantor walikota hihi.. slalu nostalgic kemarih dari jaman masih pake seragam sekolah sampe seragam kantor hahaha dan iconic place ini masih authentic (yg non-smoking place) nya yaa.. yg indoor sii udah kekinian pake AC..
❤️➡️Will always be my old-time favourite ice cream place ❤️❤️❤️
💔➡️ Suseee parkir book apalagi wikeen huhuh
Menu yang dipesan: Rocky canyon
Tanggal kunjungan: 18 November 2018 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000