Cofeeshop kini sudah bertransformasi dari tempat bersantai menuju alterntif tempat untuk bekerja. Mungkin coffeeshop ini salah satunya. Lokasinya ada di Gading Serpong sebuah daerah yang kayanya gak ada matinya, Selalu ada tempat baru disana.
Kali ini aku berkunjung ke After Friday Coffee. Sebuah coffeeshop yang punya tempat yang spacious dan juga interior yang punya nuansa kontemporer. Punya jendela yang banyak serta pencahayaan dari sinar matahari yang memadai dan juga juga punya meja dan kursi yang memungkinkan kalian buat kerja rame-rame ataupun sendirian. Tapi aku saranin kalau kesini lebih enak sore hari karena cahaya mataharinya lumayan hangat.
Disana aku pesan tiga menu:
Tropical Coffee
Kopi dengan rasa yang sangat fruity. Rasanya menyegarkan, ada sensasi asam dari strawberry dan sparkling dari tonic water. Enak diminum di udara yang panas karena rasanya menyegarkan tanpa menghilangkan sensasi kopi yang bikin melek
Black AF Americano
Punya racikan default yang sudah double shot espresso yang tentunya bikin kopinya jadi cukup strong. Americano akan selalu jadi pilihan yang aman bagi para penikmat kopi.
Chips & Salsa
Ini jadi pilihan menu yang cocok buat sharing. Porsinya cukup banyak dan toping nya juga gak pelit.
Menu yang dipesan: Tropical Coffee, Black AF Americano, Chips & Salsa
Tanggal kunjungan: 30 September 2023 Harga per orang: < Rp. 50.000
Udah lama juga sih mau coba cafe ini, soalnya di foto kayaknya bagus. Pas dateng, ternyata tempatnya kecil. Tempat yg ber-ac nya juga kecil, meja nya juga sedikit. Nah yang bagian outdoor nya atau smoking room nya puanas pol. Yang di ruangan ber ac nya pun juga ga se dingin itu pdhl ruangannya ga begitu besar. Menu yang dipesan:
-Choco AF 250 Rp43.000++ -Choco Mint Rp43.000++ -Great AF 250 Rp38.000++ Overall kalo untuk minumannya enak kok, ga yang terlalu manis atau gimana. Kalo dari ketiga menu yang gue pesen, paling enak yg choco mint sama yang great AF. si Great AF itu tuh earl grey milk tea.
Menu yang dipesan: Great AF 250, Choco AF 250, Choco Mint, Great AF, Choco AF
Tanggal kunjungan: 15 Januari 2023 Harga per orang: < Rp. 50.000
Gak cuma tempatnya yang manjain mata dengan pemandangan ladang hijau + pohon pinus yang seger, suasananya juga adem dan lagu yang diplay dj sini juga enak banget. Pesan banana bread diangetin dan melted, 8.5/10. Kopinya creamy dan enakk, 8.5/10 juga. Akan kembali kesini kalo main ke Serpong lagi🤗
Tanggal kunjungan: 24 Oktober 2022 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Dateng weekday siang hari, rame sama orang yg lgi WFC. Ambience enak sih, gak terlalu besar tmptnya. Aku pesen coconut oatly, jadi kayak kopi susu tp rasa kelapa ditambah susu oatly. Harganya 52 rb. Minta less sugar. Asli enak juga, gak terlalu manis, coconut berasa, hint coffee ada aftertaste. Pas gitu rasanya.
Selamat mencoba!
Tanggal kunjungan: 28 Juni 2022 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Spot tempat nongkrong favorit dan wajib yang kalian kunjungi adalah After Friday Coffee. Lokasi nya ada di Ruko South Goldfinch. .. Kafe ini memiliki konsep warna hitam dan putih. Ruangan khusus smoking area disini mengarah pemandangan rumput. Cocok banget dijadikan tempat untuk work from cafe or kumpul bersama teman-teman. .. Ada optional coffee dan non coffee. Aku pesan passion yakult seharga Rp 40.000. Rasa nya enak dan segerin banget. Manis dan asem juga berasa. Cukup berasa utk markisa disini.
Tanggal kunjungan: 21 Mei 2022 Harga per orang: < Rp. 50.000
Coffee Shop yang letaknya di Ruko South Goldfinch, Gading Serpong ini terbilang ramai terus. Dengan desain unik berwarna monokromatik hitam dan putih, tempatnya terbilang cukup cozy dengan area indoor yang full AC dengan jendela yang menawarkan pemandangan rumput kompleks perumahan, sedangkan area belakang indoor dengan kipas angin didesain untuk area smoking.
Mencoba beberapa menu di sini seperti Chicken Bites dan Classic Mac n Cheese. Chicken Bites rasanya enak juga, pas buat ngemil dengan potongan daging ayam dengan white sauce yang bikin ketagihan. Kalau Classic Mac n Cheese juga enak, rasanya buttery tidak asin dan tidak terlalu creamy cheesy jadi pas di lidah, lalu ada irisan bacon di tengahnya membuat rasanya makin gurih.
Untuk minuman cobain Matcha AF dan Cloudy AF, untuk Matcha AF juga standar enak rasanya, matcha terasa dan tak terlalu manis, tekstur smooth dan delighful. Sedangkan Cloudy AF yaitu coffee dengan salted caramel macchiato, rasanya juga enak kopi dan salted caramel macchiatonya pas balance dengan teksur smooth plus agak foamy di atasnya.
Menu yang dipesan: Classic Mac N Cheese, Cloudy AF, Matcha AF, chicken bites
Tanggal kunjungan: 24 Maret 2022 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Kedai kopi yang ikonik di kawasan Ruko Goldfinch ini sungguhlah tak pernah sepi. mau pagi, siang sore bahkan sampai tutup pun ramai terus. tempatnya yang aesthetic, banyak sudut-sudut yang ciamik buat foto, plus pelayanan yang cepat dan ramah. (iya beneran, kalau ramah itu jadi nilai plus sih buat gue) sore itu sudah sangat ramai oleh pengunjung baik yang muda, maupun yang datang sama keluarga serta anak kecilnya.
tapi, pesanan gue cepat kok. hampir seluruh spot sudah dipenuhi pengunjung. yauda di smoking area deh.
gue pesan Local AF, yang mana gue pesan dengan Less Sugar yaa~ menurut gue ok kok. masih keminum, yaa mungkin berbeda dengan selera gue yang suka creamy. dan a bit pricey. cuma yauda sekali aja kayaknya gue mau coba eheh
*Late post
Menu yang dipesan: Local AF
Tanggal kunjungan: 15 November 2021 Harga per orang: < Rp. 50.000
Sering lihat di instagram kelihatannya tempatnya besar sekali tapi ternyata aslinya tidak sebesar itu. Tempatnya minimalis banget, ada 2 lantai. Interiornya serba putih, bagus juga sih interiornya. Seating areanya juga tidak terlalu banyak tapi lumayan nyaman juga, sayang aja pas kesini lagi rame banget.
Akhirnya aku beli untuk take away saja, aku beli 2 menu minuman yaitu: - grey AF : natural, charcoal latte, enak banget juga ini lattenya, manisnya pas, milky tapi enak kombinasi rasa manis dan charcoalnya pas. Disajikan di gelas kaleng unik banget
- lokal AF : kopi susu gula aren ala after friday, surprisingly enak banget kopinya. Manisnya pas, tidak teelalu creamy, kopinya juga cukup strong. Disajikan di gelas kaleng, bagus dan lucu penyajiannya.
Tanggal kunjungan: 25 Mei 2021 Harga per orang: < Rp. 50.000
Finally mampir juga ke coffee shop kekinian ini. Lokasinya ujung serpong arah ke BSD. Mereka ada 2 ruangan yaitu smoking dan non-smoking. Aku tadi karena sama pacarku jadinya ambil area smoking dan ternyata worth viewnya.
Untuk menu yang aku pesan yaitu matcha & V60 Bali (lupa nama beansnya). Untuk yang matcha aku ga ditawarin level sweetnya dan alhasil rasanya kemanisan banget menurutku, bahkan setelah nunggu es batu mencair tetap ketara banget manisnya. Kalau yang kopi, tastenya asem dan aromanya kurang strong menurutku tapi balik lagi sesuai selera deh.
Tanggal kunjungan: 12 Mei 2021 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Waktu ke daerah Gading Serpong sama temen-temenku lalu kami cari cafe hits di daerah Gading, ketemulah cafe After Friday inii! Ngga sekali dua kali sih liat cafe ini didatengi sama temenk, jadi ya ekspetasi aku dan temen-temenku makin tinggi karena kelihatan di fotonya bagus, luas, bersih dan kayanya enak.
Tibalah saat aku dan temenku kesana. First of all, lokasi cafe ini ngga sesuai sama google mapsnya jadi kalau kalian mau kesana dan sudah sampai di qbic dan lebih tepatnya di ruko-ruko dekat sana jalannya agak dipelanin dan lihat sekitar, karena aku juga nyasar waktu itu karena ngikutin google maps dan sayangnya google mpasnya ngga sesuai. Mungkin ini bisa jadi kritik dan saran untuk teman-teman After Friday yaa!
Kami pesan Sweet Croffle dan Chicken bites untuk makanannya sedangkan untuk minumnya aku agak lupa sih yang jelas kalau dari foto kami ada pesan Matcha AF, sisanya aku agak lupa minuman apa aja yang aku pesan disana. Di antara minuman dan makanannya, aku paling berkesan dengan makanannya! chicken bitesnya enak banget dan flavourful. Rasa crofflenya digabung sama ice creamnya jadi perpaduan yang pas banget, ngga yang kemanisan dan ngga saling adu satu sama lain malah sangat amat ngeblend di mulut.
Untuk totalnya mungkin kita habis sekitar 250.000-ish untuk 3 minuman dan 2 dessert yaa. Makanannya cenderung di porsi sedikit dan mungkin untuk satu orang masih kurang sih, tapi karena itu masuk ke dessert jadi ya masih oke sih. Untuk minumannya enak yang pada umumnya aja, ngga yang terlalu berkesan banget. Sayangnya cafe ini bukan tempat yang bakal aku kunjungin lagi sih kedepannya, cukup jadi pengalaman ajaa :(( but thanks for the sweeet memories, After Fridayy!
Tanggal kunjungan: 03 Mei 2022 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000