Review Pelanggan untuk Cutt & Grill
Worth for eating ‼️
oleh Arief | @artisrik_arief JalanBarengArief, 22 Juli 2022 (sekitar 2 tahun yang lalu)
3 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)
Kalau ngomongin soal Cutt&Grill sudah gausah diragukan lagi rasanya. Semuanya dari dessert sampai maincourse nya enak semua. Tempatnya juga nyaman di semua outlet.
- truffle milanese risotto
Rasa dan tekstur dari risotto nya surprisingly mendominasi ketimbang beef nya. But overall kalau di gigit dalam satu bite enak banget.
-Hanging kebab
Kalau untuk dagingnya sendiri itu lembut mudah untuk di gigit. Tetapi tetap memiliki tekstur untuk di gigit.
- ultimate fried chiken burger
Bagi pecinta pedas wajib banget untuk nyobain menu yang satu ini. Selain memang bumbunya yang pedas diatasnya ada cable yang bisa kamu gigit.
- Nutella Milk Cake
Untuk yang ga terlalu suka manis kayaknya ini juga masih tetep masuk sih. Karena selain rasa manis ada salty nya juga.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Nutella Milk Cake, Truffle Milanese Risotto, hanging kebab, ultimate fried chiken burger
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Informasi
(Barat)
Reviewer: