Ini sempat direkomendasi sama teman kantor. Awalnya ragu, karena pernah beli bakso bakar tapi, ga enak. Pas beli ini malah ketagihan. Disini juga banyak pilihannya ga harus bakae.
Taxo Bakar Mayonaise (IDR 17k) = Kombinasi Murah dan enak sih ini banget. Tahu yang berisi bakso ini, baksonya full banget dalam tahunya. Walau tahunya agak hambar, tapi baksonya enak, teksturnya tidak lembek seperti bakso bakar pada umumnya. Walau dibakar, tapi tahu baksonya tidak gosong ditambah Bumbu bakar yang manis pedas, mayonaise dan saus sambal yang buat enak. untuk harga segini sih ini enak banget buat camilan.
Menu yang dipesan: Taxo Bakar Mayonaise
Tanggal kunjungan: 13 November 2020 Harga per orang: < Rp. 50.000