Tempatnya ada di ruko dua lantai. Ada smoking area-nya di lantai 2. Tempatnya agak kecil menurutku apalagi yang di lantai 1, cuma ada sekitar lima meja aja. Interiornya perpaduan antara warna kayu dan biru.
Minumannya enak-enak, harganya juga sesuai dengan rasanya. Tempatnya cocok deh buat nugas gitu.
Menu yang dipesan: Iced matcha latte, Hot Chocolate, Honey Chamomile Milk
Tanggal kunjungan: 22 Februari 2020 Harga per orang: < Rp. 50.000
Enak hangout di sini, interiornya cozy tapi gak lebai jadi orang ke sini memang buat ngobrol sambil nikmatin kopi/es krim/macchiato (yg sangat recommend) dan makanan bukan buat foto2 ootd :P
Tanggal kunjungan: 25 Juli 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000
Baru tahu Three Folks buka di Bintaro. Dekat Manakala Coffee untuk letaknya.
Tempatnya terdiri dua lantai dengan tempat lurus memanjanga di bagian bawah. Kalau lantai 1 di kiri kanan letak tablenya.
Di sini aku cuma cobain cranberry macchiato. Kayak yanh earl grey tapi pakai teh rasa cranberry. Enak sih apalagi bagian foam atasnya tapi kalau boleh pilih menurut aku enakan yang earl grey.
Tanggal kunjungan: 05 Mei 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000
Mumpung lagi di sekitar pondok aren, saya dan teman sengaja mampir ke salah satu cafe favorit kami yang punya beberapa cabang di jakarta. Tempatnya simple, lebih cocok untuk nongkrong bareng keluarga di banding buat numpang kerja. Kelebihan lainnya, ada musholla kecil bersebelahan dengan toilet, tertata apik.
Pesan Nasi Ayam Kecombrang (48k) yang super pedas, sesuai selera saya. Ayam gorengnya berselimut tepung gurih, lengkap dengan tumisan buncis yang sedap dan emping yang renyah. Komplit sudah makan siang saya meskipun terlihat simple tapi memuaskan lidah.
Thai Sauce Coriander Chicken (38k) jadi pilihan teman saya, nasi pulen plus sunny side up bertabur wijen dan beberapa potong ayam berbumbu yang rasanya pedas manis. Bukan selera saya tapi harus diakui memang enak rasanya.
Sebetulnya saya mau pesan machiatto earl grey tapi lupa judul, malah pesan Iced Grey Latte (35k) untungnya pernah icip punya teman dan cukup enak. Teman saya pesan Iced Black (30k) ngga mencicipi karena udah kekenyangan, menurut teman saya rasanya cukup enak.
Tanggal kunjungan: 03 Januari 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000