Review Pelanggan untuk Nomou Izakaya
Saladnya Segar dan Enak
oleh Velvel , 26 Maret 2022 (2 tahun yang lalu)
Complimentary Snack
Salmon Belly Soup
Nomou Izakaya adalah restoran Jepang yang berada di dalam Hublife. Mereka memiliki area indoor dan outdoor. Untuk area indoornya ada sushi bar dan tempat duduk casual.
Mereka menyediakan banyak macam menu, seperti morning sushi burger yang hanya tersedia pada jam 10 pagi - 12 siang, starters, soup, salad, bento, hotpot, skewers, sushi, sashimi, rice bowl, noodles, desserts, dan minuman termasuk bir.
Untuk complimentary snack, mereka menyajikan lidi goreng yang diberi bumbu asin. Lidi goreng ini dibungkus kertas dan diletakan di dalam gelas kaca. Keliatan mewah, bukan?
Yuk intip apa yang kami coba!
Salmon Belly Soup (Rp 35.000,-)
Tiga potong salmom belly dengan miso soup dan daun bawang. Rasa sup yang enak sebagai hidangan pembuka. Recommended!
Spicy Salmon Salad (Rp 50.000-)
Untuk salad dressing, kita bisa pilih mau home dressing atau sesame sauce. Rekomendasi dari mereka adalah sesame sauce, sehingga kami pilih yang ini. Macam-macam potongan sayuran segar yang disajikan dengan potongan salmon dengan saus mentai yang sedikit pedas serta wijen putih dan hitam, disajikan juga dengan sesame sauce yang kental dan enak sebagai dressing. Menu lainnya yang recommended di Nomou Izakaya!
Untuk kunjungan ini, gue hanya menemukan satu menu yang ga gue rekomendasikan, yaitu gyutan skewer (sate lidah sapi) di sini yang susah banget buat dikunyah 🙁
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Salmon Belly Soup, spicy salmon salad, skewers
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Informasi
(Jepang)
Reviewer: