Review Pelanggan untuk Bakso Benhil

Bakso Benhil Area Perkantoran

oleh Alvin Johanes , 10 Mei 2021 (3 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

4.0
Foto Makanan di Bakso Benhil
Foto Makanan di Bakso Benhil

Bakso Benhil yang aku kunjungi ada di perkantoran. Lokasi kantor nya ada di TCC Batavia Tower I P5. Bakso Benhil ini sudah buka beberapa cabang di beberapa kota. Buat suasana di restoran ini biasa aja dan nyaman juga untuk duduk disini.
..
Berbeda dengan menu bakso benhil pada umum nya, disini mereka menjual Nasi Daging Penyet dengan pedas yang menggelegar. Selain itu, bahan yang mereka gunakan alami pilihan dan tidak menggunakan bahan pengawet. Tak perlu khawatir teman-teman, restoran ini sudah ada sertifikat halal dan sudah mendapat binaan BPOM.
..
Menu yang aku coba:
1. Nasi Daging Penyet (Rp 25.000)
Menu ini hanya ada di TCC Batavia. Nasi nya sendiri pulen, daging juga empuk, sambal bawang disini enak dan pedas banget. Lalapan disini ada tomat dan timun juga segar dan menetralisir rasa pedas di dalam mulut. Alangkah baiknya jika sambal bawang ini dibikin tingkat level pedas.
..
2. Bakso Special Besar (Rp 25.000)
Bakso besar yang mereka gunakan bagian urat. Tapi enak banget loh baksonya masih garing dan empuk. Kuah kaldu yang mereka gunakan dari sapi dan lumayan berasa.
..
3. Mie Ayam Benhil (Rp 18.000)
Mie ayam ini mereka buat homemade berbeda denga mie kuning yang dipakai pada menu bakso. Mie nya sendiri memiliki tekstur yang kenyal, topping ayam nya bisa ada tambahan variasi jamur dan pertama kali saya rasakan adalah gurih serta manis dari gula aren kurang keluar.
..
Meskipun lokasi kedai ini ada di lorong parkir, tapi buat harga sama rasa untuk orang perkantoran sesuai budget. Tempat bersih dan pelayanan juga bagus.
..
Follow instagram: alvinjohanes18 untuk info kuliner yang akan aku kunjungi selanjutnya. Selamat Mencoba 😁.
..
📍Bakso Benhil - TCC Batavia Tower I. Jl. K.H Mas Mansyur Kav. 126, Karet Tengsin, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Bakso Benhil
Foto Interior di Bakso Benhil
Foto Makanan di Bakso Benhil
Foto Makanan di Bakso Benhil
Foto Makanan di Bakso Benhil

Menu yang dipesan: Nasi Daging Penyet, Mie Ayam Benhil, Bakso Special Besar

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Bakso Benhil

(Indonesia)

TCC Batavia, Tower 1, Lantai P5
Jl. K.H Mas Mansyur Kav. 126, Tanah Abang, Jakarta Pusat


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.0
Suasana:3.0
Harga:4.0
Pelayanan:5.0
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Alvin Johanes

Alfa 2022

1031 Review

1600 Makasih