Review Pelanggan untuk Kedai Halaman

Lidah cabe ijonya enak

oleh UrsAndNic , 18 Januari 2020 (hampir 5 tahun yang lalu)

3.4
Foto Makanan di Kedai Halaman
Foto Makanan di Kedai Halaman

Lokasinya satu area dengan Twin House. Tempatnya spacious, tanpa ac tapi tidak terlau panas juga karena ceilingnya tinggi dan di sini banyak pepohonan dan ada kipas angin juga. Menunya berbagai macam makanan rumah disajikan ala prasmanan. Siomaynya enak, bergaya abangan dengan ukuran besar dan bumbunya cukup bold. Lidah cabe ijonya yummy deh, potongan lidahya tebal dan empuk banget, bumbu cabe ijonya enak dan tidak terlalu pedas. Kebetulan nga cobain banyak hanya siomay dan beberapa lauk seperti terong balado, kering tempe dan prekedel jagung. Enak2 sih semuanya, servicenya juga baik. Untuk minuman pesan jus jeruk dan jus alpukat, enak2 dan fresh. Jus jeruknya asam manis dan seger. Jus alpukatnya sangat kental, enak deh. Tempatnya cocok untuk tempat makan rame2 bersama keluarga dan teman2, tapi kalau untuk nongki2 yang agak lama, kurang nyaman juga. Next time pasti balik untuk mencoba menu menarik lainnya.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Kedai Halaman
Foto Makanan di Kedai Halaman
Foto Interior di Kedai Halaman
Foto Interior di Kedai Halaman
Foto Interior di Kedai Halaman
Foto Interior di Kedai Halaman
Foto Makanan di Kedai Halaman
Foto Makanan di Kedai Halaman

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Kedai Halaman

(Indonesia)

Jl. Cipete Raya No. 4B, Fatmawati, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.4
Rasa:4.0
Suasana:3.0
Harga:4.0
Pelayanan:3.0
Kebersihan:3.0

Reviewer:

Foto Profil UrsAndNic

Alfa 2023

5180 Review

2380 Makasih