Review Pelanggan untuk Samjin Amook
Goreng-gorengan Khas Korea
oleh Stallone Tjia (Instagram: @Stallonation), 13 Februari 2021 (hampir 4 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Sudah lama kepingin mencoba Samjin Amook, nah akhirnya hari ini mencoba juga mumpung ada beberapa sekian menit store terlihat sepi tak terlalu ramai pengunjung jadi memberanikan diri lihat-lihat sebentar sambil milih gorengannya.
Storenya terbilang kecil cukup counter display untuk ngambil, counter kasir, serta area di sudut buat dine in dan makannya cuma bisa sambil berdiri. Di sisi lain ada space buat ambil nampan dan thong serta microwave untuk menghangatkan gorengan biar hangat kembali disantap pas dine in.
Yang pertama dicoba adalah Goblin's Mace, dari segi harga agak mahal kalau tak salah IDR 25,000. Setelah dihangatkan emang lebih hangat, lebih enak. Kotak-kotak crumble yang seperti terbuat dari tepung atau kentang juga memberikan sensasi ketebalan yang renyah di mulut. Sangat wholesome. Sosisnya juga tebal dan enak. Tepungnya juga tebal.
Lalu Mac and Cheese, untuk ukuran mac and cheese, cheesenya kurang berasa, lumernya sih dapet, tak terlalu encer lebih ke kental. Good, soalnya kalau keenceran bakal belepotan makannya ribet. Tepungnya tebal juga overall it was nice yah kurang cheesy aja rasanya.
Lalu mencoba Lobster Ball juga, yang terdiri dari 2 tusuk lobster ball ukuran jumbo. Ini juga balutan tepungnya tebal banget sekali digigit agak crumble beremah-remah, harus hati-hati makannya. Di dalamnya ada bakso lobster yang lumayan besar dan rasanya juga oke. Nothing special.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Mac and Cheese, Goblin's Mace, lobster ball
Harga per orang: < Rp. 50.000
Informasi
Reviewer: