Review Pelanggan untuk Omija
Bombolini
oleh Shella Anastasia (@celsfoodiaryy), 14 Mei 2022 (2 tahun yang lalu)
Baru tau kalau sekarang ada Omija Cafe di Kokas, letaknya jadi satu area dengan Old Chang Kee dan Samjin Amook. Di sini juga bisa dine in walau tempat duduknya nggak terlalu banyak. Konsepnya clean dengan interior serba putih yang bikin kelihatan lega dan terang. Sayangnya waktu aku kesini tempat duduknya lagi full, jadi aku takeaway aja deh.
Aku pesan 1 box bombolini dengan isian 6 varian rasa. Aku pilih blueberry chese, lotus, oreo dan vanilla. Di bagian luar bombolini ini sendiri sudah ada taburan gulanya dan walau pun toppingnya kelihatan melimpah keluar tapi sebenarnya toppingnya nggak sebanyak ituuu :( Teksturnya cukup empuk dan ukuran bombolininya juga lumayan besar, tapi menurutku rasanya terlalu manis terutama untuk topping lotus. Kalau blueberry cheesecake sih masih enak karena ada rasa asam dari blueberry yang cukup menyeimbangkan rasa. Cukup enak tapi nggak terlalu spesial buatku.
Foto lainnya:
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
Reviewer: