Review Pelanggan untuk The Larder
Best place to spend a lot of your time
oleh Shanaz Safira, 12 November 2016 (sekitar 8 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Saya kesini karena nyari tempat makan di daerah Riau dan sekitar. Pilihan jatuh pada the larder 55 yang berada di gandapura. Dari luar ada signagenya tapi rada tertutup, patokan lainnya adalah ada semacam studio fitnessnya.
Kesan yang diberikan dari dekor luarnya tuh adem ya. Ad potongan bambu dan kolam. Saat masuk disambut oleh waiternya lalu diarahkan untuk duduk di atas. Suasananya nyaman, tempat duduk dapet di sofa jadi enak duduk lama-lama. Sayangny berbarengan dengan ada yang buat acara ulang tahun jadi rada berisik.
Untuk makanan aku pilih nasi goreng salmon, minumnya rose lemonade, dan pesan red velvet buat dessertnya. Nasi gorengnya enak, ga terlalu berminyak, dan salmonnya juga gurih. Rose lemonadenya enak banget, karena rose essencenya terasa tapi rasa lemon tetap dominan. Sayangnya terlalu manis setelah diaduk, mungkin nanti minta kurangin pemanis agar tetap asem rasanya. Red velvetnya enak banget! Ada chocolate caviarnya dna cream cheesenya tebel, asin, dan ngeblend dengan enak sama kuenya!
Overall pasti bakal balik lagi kesini. Mau nyobain earl grey tart dan smoothie bowlnya
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Salmon Fried rice, Rose Lemonade, Red Velvet
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Informasi
(Kafe)
Reviewer: