Review Pelanggan untuk Chill Bill Coffees & Platters

SPOT ASIK DI BINTARO, MAKANANNYA MURAH MERIAH!

oleh @gakenyangkenyang - AlexiaOviani, 09 Desember 2020 (sekitar 4 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

4.2
Foto Makanan di Chill Bill Coffees & Platters
Foto Interior di Chill Bill Coffees & Platters

IG : @gakenyangkenyang

Bintaro emang gudangnya tempat ngopi atau nongkrong ya kan. Nah ada yang belum lama buka nih di Bintaro, namanya @chillbill_cafe! Lokasinya di ruko ruko jadi parkirannya leluasa.

Makanannya beragam. Mulai dari appetizer sampai dessert ada. Dari makanan Indonesia sampai Western Food juga ada. Harganya affordable jadi nongkrong lama lama juga ga bikin kantong bolong 😆

Tempatnya sepewe ituuuu. Sampe sampe ke sana di weekday aja tetep rame. Mulai dari orang kerja bawa laptop, bahkan meeting sampai yang ngobrol ngobrol doang juga banyak. Wifinya manteb, cepet banget. Terutama di lantai 2nya. Dekorasi ruangnya terbilang cukup homey, adem, enak diliat dan estetik. Ada beberapa spot juga untuk foto foto di sini. Menarik pokonya!

🏡 @chillbill_cafe
📍 Ruko Emerald Boulevard Blok AA2 No 52, Bintaro Sektor 9
🍛 Mix Platter Chicken, Beef - 30k each
🍛 Aypollo Mushroom - 40k 

Foto lainnya:

Foto Makanan di Chill Bill Coffees & Platters
Foto Eksterior di Chill Bill Coffees & Platters
Foto Eksterior di Chill Bill Coffees & Platters
Foto Interior di Chill Bill Coffees & Platters
Foto Makanan di Chill Bill Coffees & Platters
Foto Makanan di Chill Bill Coffees & Platters
Foto Makanan di Chill Bill Coffees & Platters
Foto Interior di Chill Bill Coffees & Platters

Menu yang dipesan: Aypollo Mushroom, Mix Platter Beef, Mix Platter Chicken

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Chill Bill Coffees & Platters

(Kafe)

Ruko Emerald Boulevard, Blok AA2 No. 52
Jl. Jombang Raya (Bintaro Sektor 9), Bintaro, Tangerang Selatan


Rata-rata: 4.1
Rasa:4.1
Suasana:4.2
Harga:4.0
Pelayanan:4.3
Kebersihan:4.1

Reviewer:

Foto Profil @gakenyangkenyang - AlexiaOviani

Alfa 2018

374 Review

199 Makasih