Review Pelanggan untuk Fuku Ichi

A Halal Option In Cibadak

oleh N.A. , 20 November 2020 (3 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih

3.2
Foto Interior di Fuku Ichi
Foto Eksterior di Fuku Ichi

Ramen house ini menempati sebuah ruko di kawasan Cibadak. Posisi restorannya berada tepat di depannya Wakacao Cibadak. Sejujurnya tempatnya biasa saja. Tempatnya didesain dengan sedikit nuansa ke Jepang-jepangan namun eksekusinya menurut saya sedikit nanggung. Tempatnya sih nyaman-nyaman saja terutama untuk quick lunch atau dinner. Yang menurut saya sangat perlu untuk ditingkatkan adalah pelayanannya. Food serving time menurut saya benar-benar lama.

Food and Beverage:
- Spicy Ramen (36K)

Menu ini berupa ramen halal yang disajikan bersama chicken yakiniku, tamago (boiled egg), narutomaki (fish cake), nori (rumput laut), dan corned beef, lengkap bersama kuah kaldu pedasnya. Di menunya dituliskan juga bahwa ramennya disajikan bersama katsuobushi yang sayangnya tidak ditemukan di dalam mangkok ramennya. Kuah ramennya menurut saya kurang gurih serta kurang pedas, jika kuahnya sedikit lebih bold dan rich menurut saya akan terasa jauh lebih OK. Saya sangat suka mie dan tamagonya yang benar-benar perfectly cooked, mienya kenyal serta porsinya lumayan banyak. Yang menurut saya agak aneh adalah yakiniku chicken-nya, sejujurnya topping ini lebih mirip ayam goreng ketimbang ayam yang di-grill, ayamnya benar-benar kering dan tasteless. Selain itu, ramennya antara terasa jauh lebih nikmat ketika ratio antara topping dengan mienya lebih banyak.

Foto lainnya:

Foto Makanan di Fuku Ichi
Foto Makanan di Fuku Ichi

Menu yang dipesan: spicy ramen

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Fuku Ichi

(Jepang)

Jl. Cibadak No. 147, Cibadak, Bandung


Rata-rata: 3.3
Rasa:3.3
Suasana:3.0
Harga:3.7
Pelayanan:2.7
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil N.A.

938 Review

1325 Makasih