Review Pelanggan untuk Crazy Uncle
Ku jadi crazy nihh
oleh FebTasty (Feb & Mora), 04 Agustus 2019 (5 tahun yang lalu)
1 pembaca berterima kasih
Mampir ke restaurant di daerah Senopati ini di malam hari memang salah satu opsi yang bisa kalian pilih deh, guys. Apalagi kalau ke sana bersama pasangan kalian. Hehehe, kenapa? Karena tempatnya cukup romantis.
Di dalam terdapat dua ruangan, ada yang smoking area dan ada non-smoking area. Jadi buat kalian yang gak merokok gak usah khawatir ya.
Salah satu nilai tambah restaurant ini ketika kunjungan kami adalah kebetulan sedang ada live musicnya loh. Karena penasaran akhirnya saat itu kita tanya ke pelayannya. Berdasarkan informasi yang kita dapat, ternyata memang ada cukup sering ada acara live music seperti itu di malam hari. Jadi kalau kalian beruntung, mungkin kalian bisa datang ketika ada acara itu ya!
Malam itu makanan yang kami pesan:
1. Ravioli Gorgonzala (Rp 125.000): Ravioli ini disajikan dengan cream sauce dengan rasa ricotta cheese dan diisi dengan bayam. Rasanya cukup enak dan tidak membuat enek di perut. Tampilan dari makanan ini cukup oke, tapi tidak terlalu spesial, untung rasanya pas! Tapi kalau dari harga cukup mahal, karena dari porsinya pun tidak banyak banget. Ya pas lah untuk 1 orang.
2. Penne Salmone Vodka & Caviar (Rp149.000): kalau untuk makanan yang ini dari tampilan penyajian juga tidak terlalu “waaahh”, tapi kalau dari rasa ini enaakkk. Penne yang disajikan dengan salmon dengan dibaluri cream sauce memang perpaduan pas. Ditambah lagi ada sedikit caviar yang membuat menu ini terasa “mahal”nya. Hehehe.
Sedangkan minuman yang kami pesan adalah: Hot Jasmine Tea (Rp 35.000) dan Ginger Ale (Rp 32.000).
Walaupun kami hanya memesan Hot Jasmine Tea dan Ginger Ale, tapi buat kalian yang suka minum alkohol (wine, scotch, whiskey, etc.,) kayaknya restaurant ini cocok untuk itu. Apalagi kalau datangnya pas lagi ada live musicnya tuh, guys.
Secara keseluruhan restaurant ini cukup oke, cuma kayaknya masalahnya ada di harga ya.
Rasa: 3/5
Pelayanan: 4/5
Suasana: 5/5
Foto lainnya:
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
Informasi
Reviewer: