Review Pelanggan untuk Kinara
Cafe lama di Kemang yang masih terus eksis
oleh UrsAndNic , 14 April 2016 (8 tahun yang lalu)
Assorted Bread Basket
Murgh Makani(Tikka Bemisal)
Cafe dengan interior yang terkesan kental nuansa India / Middle East ini sudah buka lebih dari 10 tahun yang lalu. Terakhir datang ke tempat ini juga rasanya sudah lebih dari 5 tahun yang lalu. Revisit dengan teman2 dan pesan :
*Murgh Makani ( Tikka bemisal) – Char grilled chicken dengan bumbu semacam curry tapi banyak terasa manis dari tomat dan madu. Enak juga, tapi kurang terasa makanan India yang lebih kaya bumbu .
*Murgh Biryani spicy chicken – Nasi Biryaninya cukup enak tapi memang bumbunya mild, jadi tidak berasa seperti makanan mediterania atau makanan India yang autentik banget. Ayamnya juga enak, bumbunya meresap banget, tapi bumbunya juga kurang terasa kental Indianya.
*Assorted Bread – Plain garlic, butter naan. Roti bagian luarnya crispy, teksturnya tebal tapi tidak alot. Semuanya enak, tapi agak kurang bisa membedakan antara rasa yang satu dengan yang lainnya
*Masala Tea – teh susu panas dengan campuran berbagai macam rempah seperti kayumanis, merica, cengkeh, kapulaga, cabe dan jahe. Rasanya not bad nga ada rasa spices yang dominan di minuman ini, tapi terasa sekali efeknya yang bisa menghangatkan badan.
*Mango lassi – kurang berasa asam dari youghurtnya, rasa mangganya juga mild.Terasa kurang autentik juga.
Untuk makanan India yang dipesan rasanya kurang begitu kuat bumbunya seperti resto India autentik yang lainnya. Mungkin kalau yang prefer makanan India yang tidak terlalu strong rasanya akan cocok dengan taste di tempat ini.
Foto lainnya:
Menu yang dipesan: Assorted Bread Basket, Murgh Makani(Tikka Bemisal), Murgh Biryani, Masala Tea, Mango Lassi
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000