Review Pelanggan untuk Mura Kedai Kopi

Kedai Kopi Nyaman di Cipulir

oleh Ika Nurhayati, 28 Februari 2020 (4 tahun yang lalu)

4.0
Foto Eksterior di Mura Kedai Kopi
Foto Eksterior di Mura Kedai Kopi

Kedai kopi nyaman di bilangan Cipulir. Lumayan luas, dengan area duduk ada di dua lantai. Toilet wanita dan pria terpisah, cakep! Tersedia musala, cuma waktu saya mampir sedang direnovasi. Parkir tidak terlalu luas tapi bisa menampung beberapa mobil dan motor.

PIlihan minuman dan makanan beragam. Saya pesan japanese iced coffee—tapi lupa pakai biji kopi apa, pastinya lokal—dan lumpia pisang alias piscok, harga total kalau enggak salah 45 ribu. Lumpia pisangnya lumer, dengan isi cokelat yang royal. Japanese coffee, terlepas dari jenis biji kopinya, oke teksturnya buat saya karena tidak encer dan juga tidak berat.

Foto lainnya:

Foto Interior di Mura Kedai Kopi
Foto Interior di Mura Kedai Kopi
Foto Interior di Mura Kedai Kopi
Foto Interior di Mura Kedai Kopi
Foto Makanan di Mura Kedai Kopi
Foto Makanan di Mura Kedai Kopi
Foto Interior di Mura Kedai Kopi
Foto Interior di Mura Kedai Kopi

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Mura Kedai Kopi

(Kafe)

Jl. Panjang Cipulir No. 7, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan


Rata-rata: 3.5
Rasa:3.5
Suasana:3.8
Harga:3.0
Pelayanan:3.8
Kebersihan:3.5

Reviewer:

Foto Profil Ika Nurhayati

Alfa 2019

687 Review

446 Makasih