Review Pelanggan untuk Dapur Vegetarian

Cukup enak!

oleh Jeniffer Gracellia, 22 Februari 2020 (4 tahun yang lalu)

1 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

3.6
Foto Makanan di Dapur Vegetarian
Foto Makanan di Dapur Vegetarian

Pas aku kesini aku pesan bakmie pangsit, bakso telur, pempek kapal selam dan pempek kulit. Jadi disini itu sistemnya menunya beda2 setiap harinya, jadi kalian bisa follow IG restorannya untuk tahu tiap hari itu ada menu apa aja, misalny pas aku datang hari sabtu itu ada Pempek dan Bakso yang biasany ga ada di hari lain.

Menurutku bakmienya kering dan kurang ada rasa. Aku juga kurang suka pangsitnya karena daging dalamnya lembek gitu. Yang enak itu bakso yang di bakmie yg warna putih, best vegetarian bakso! kenyal kek daging asli.

Untuk bakso kuahnya, aku ga suka kuahnya karena rasanya kecap banget sedangkan aku ga suka rasa kecap. Mungkin yang biasa makan bakso kuah pake kecap bakal suka. Kuahnya warna hitam gitu. Untuk baksonya enak.

Pempek kulitnya rasanya kek tepung gitu. Tapi kalau pempek kapal selamnya enak.

Untuk suasananya enak, ada AC dan Wifi.

Foto lainnya:

Foto Eksterior di Dapur Vegetarian
Foto Menu di Dapur Vegetarian
Foto Makanan di Dapur Vegetarian

Menu yang dipesan: Bakmie pangsit, Pempek Kapal Selam, Pempek Kulit, bakso kuah

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.

Informasi

Dapur Vegetarian

(Vegetarian)

Jl. Tanjung Duren Raya No. 74, Tanjung Duren, Jakarta Barat


Rata-rata: 4.0
Rasa:3.9
Suasana:3.9
Harga:4.1
Pelayanan:4.2
Kebersihan:4.0

Reviewer:

Foto Profil Jeniffer Gracellia

13 Review

13 Makasih