
Review Pelanggan untuk Da Yung's Tea
Lemon Yakult
oleh Jessica | IG: @snapfoodjourney, 23 Februari 2018 (sekitar 7 tahun yang lalu)
Teh Dayung terletak di lantai Lower Ground Emporium Pluit Mal, tepatnya di seberang Carrefour dan sebelah Century. Agak susah ditemui karena tak terlalu besar, namun tempatnya cukup nyaman.
Saya memesan Lemon Yakult, yang merupakan drink of the day mereka. Porsinya standar, dengan harga 21 ribu rupiah. Teksturnya agak mirip smoothie dan didominasi rasa asam segar. Rasa lemonnya lebih mendominasi dibanding rasa yakultnya.
Menu yang dipesan: lemon yakult
Harga per orang: < Rp. 50.000