Review Pelanggan untuk Miehaochi
Mie Haochi (Lebar)
Mie Haochi (Karet)
Pengen kesini dari minggu lalu tapi baru kesampean hari ini. Kesini pas langit udah gelap jadinya gak keliatan lagi view lautnya, cuma udaranya tetap sejuk dan berasa angin lautnya cukup kencang. Aku minta seating yang outdoor jadi bisa langsung ke area beach walknya, cuma jadi sedikit kurang nyaman karena ramai yang lalu lalang dan kebetulan mereka rukonya sebelahan sama penyewaan sepeda. Saran aku mungkin better makan di outdoor lantai atas biar bisa lebih menikmati pemandangannya tanpa terganggu orang lewat-lewat. Karena ada kupon PerKul jadi lumayan cuan makannya ada promo B1G1 😍
1. Mie Haochi (Karet dan Lebar)
Cobain mie haochi mereka, toppingnya daging babi yang dipotong kotak-kotak dan ada kerupuk minyak babi. Seasoningnya enak sih, gurih dan tipe yang berminyak gitu, dagingnya juga empuk dan gurih. Kalau mau yang halal bisa pesan dagingnya yang ayam kampung, atau kalau mau mixed juga bisa (pesan yang haochi banget). Tekstur mienya menurutku agak keras sih baik yang mie karet ataupun lebar. Cuma yang karet masih lebih kenyal sedikit dibanding yang lebar. Mungkin kalau tekstur mienya lebih lembut rasa keseluruhannya akan lebih baik.
2. Baso Goreng dan Siomay
Kalau kesini jangan lupa nambah siomay dan baso goreng mereka sih. Suka banget sama keduanya dan bikin citarasa mienya jadi lebih enak lagi kalau baso dan siomaynya dijadiin topping. Ukuran siomaynya besar-besar dan dagingnya empuk manis gurih, dimakan sama sausnya juga mantap rasanya. Baso gorengnya garing di luar dan dalamnya empuk. Suka sih sama rasa dan teksturnya.
Foto lainnya:
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000