Review Pelanggan untuk Toastcream

Tempatnya sempit tapi makanannya enak! :D

oleh Nissy Ratunisi Pramurezi, 31 Januari 2015 (hampir 10 tahun yang lalu)

4.0
Foto Makanan di Toastcream

Kalo ke sini kudu siapin stok sabar yang banyak karena selain ngantri, tempatnya juga kecil. :D

Oke, kekurangannya cuma itu aja, sih krn makanannya ternyata enak!

Sesuai nama tempatnya, aku pesen toastbox, tepatnya Summer Fruit Toastcream Box. Jadi toastbox ini adalah roti bentuknya kotak yg bagian tengahnya dipotong-potong lalu di-toast, terus dimasukin lagi ke rotinya dan ditambahin es krim sama buah-buahan. Untuk menu ini, es krim yg disajikan adalah es krim vanila dan stroberi. Kalo buah-buahannya sih stroberi segar, jeruk kalengan dan potongan pisang. Ditambah sama saus cokelat dan saus stroberi yg bikin makin segar. Tambahan whipped cream juga bikin manisnya jadi pas. Duh, ini ya perpaduan roti sama es krim dan buah-buahannya bikin bahagia! :D

Selain segar, abis makan ini dijamin kenyang juga lho krn porsinya lumayan besar. :D

Yuk ah cobain! ;)

Menu yang dipesan: Summer Fruit Toastcream Box

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Toastcream

(Dessert)

Jl. Teuku Umar 2/60 (Samping Unpad), Dipatiukur, Bandung


Rata-rata: 4.0
Rasa:5.0
Suasana:3.0
Harga:5.0
Pelayanan:4.0
Kebersihan:3.0

Reviewer:

Foto Profil Nissy Ratunisi Pramurezi

45 Review

40 Makasih