Review Pelanggan untuk Kilo Kitchen

Squid Ink Ricenya eak

oleh UrsAndNic , 02 Februari 2019 (hampir 6 tahun yang lalu)

3.6
Foto Makanan di Kilo Kitchen
Foto Makanan di Kilo Kitchen
*Review di lokasi lama.

Resto ini adalah cabang dari Bali. Lokasinya di ex Samsara JI. Gunawarman. Resto yang masih hype banget nih, jadi kalau ke sini harus rsvp dulu. Interiornya bernuansa modern industrial dengan beberapa area dengan unfinished wall. Bar areanya juga keren. Tempatnya cozy sekaligus homey.
Saya pesan : 

*Squid Ink Rice (150k++) - crispy baby squid, garlic aioli, ikura. Pesan ini karena ngiler lihat postingan teman2 blogger di Instagram. Saya pencinta semua makanan yang di olah dengan squid ink jadi penasaran banget. Ternyata memang enak, crispy baby squidnya benar2 crispy dan enak deh, Nasinya berwarna hitam dari squid ink, sangat tasty dan unik juga karena diberi toping ikura yang memberikan sensasi yang berbeda karena kalau pecah di mulut minyaknya juga sangat kaya cita rasa. Saya suka banget, menu ini recommended untuk yang suka menu2 olahan squid ink. 

*Truffled Tai Yuzu Roll (130k++) – sushi roll dengan filling crab meat, topping snapper fillet dan truffle yuzu dressing. Terdiri dari 6 pcs sushi dengan ukuran kecil. Aroma trufflenya sangat menggoda, enak juga. 

*Prawn Noodle (190k++) – grilled tiger prawn + ebiko roe. Noodlenya seperti pasta yang gepeng seperti fettucini tapi lebih tebal dan lebar. Saucenya creamy tapi overall tastenya datar aja, not my fave. 

*Wasabi tuna tartare (120k++) - tuna sashimi yang di potong kotak2 kecil seperti potongan poke, dituangi dengan tartar sauce unik ada hint wasabinya dan ada taburan sesame seed dan black sesame disajikan dengan pangsit goreng yang tebal dan ditaburi bubuk seaweed. Pangsitnya keras dan rasanya cenderung biasa saja. Overall tastenya juga biasa saja. 

*Coco Island (60k++) - coconut, lychee mix pure, salted caramel, pandan syrup . Mocktail ini mempunyai rasa yang unik. Didominasi dengan rasa kelapa dan manis dari lychee dan pandan, asin manis gurih dari caramelnya. Rasanya tropical banget deh, enak dan menyegarkan. 

So far untuk makanan baru suka banget sama Squid Inknya sih. Suka banget dengan ambiancenya pasti balik lagi ke sini. 

Foto lainnya:

Foto Makanan di Kilo Kitchen
Foto Makanan di Kilo Kitchen
Foto Makanan di Kilo Kitchen
Foto Interior di Kilo Kitchen
Foto Interior di Kilo Kitchen
Foto Interior di Kilo Kitchen
Foto Interior di Kilo Kitchen
Foto Interior di Kilo Kitchen

Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000

Makasih Infonya!

Informasi

Kilo Kitchen

(Barat)

ASHTA District 8, Lantai Ground
Jl. Jenderal Sudirman Kav. 52 - 53, SCBD, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Rata-rata: 4.0
Rasa:4.0
Suasana:4.4
Harga:3.3
Pelayanan:4.0
Kebersihan:4.2

Reviewer:

Foto Profil UrsAndNic

Alfa 2023

5169 Review

2380 Makasih