Foto Profil N.A.

N.A.

938 Review | 1326 Makasih
Level 17
Steak Ramen BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
  • 4.4  
    Kinokimi [ Dago Bawah, Kafe ]

    More Spacious, Cozy, and Good Quality Beverage

    Kinokimi cabang Dago ini lokasinya tepat berada di sebelanya Ngopi Doeloe Dago Bawah, menempati lantai pertama dari sebuah communal space gitu. Konsep kafenya agak sedikit berbeda dengan cabang pertamanya di Buah Batu, desainnya sedikit lebih maskulin dengan tropical vibes yang disalurkan dalam bentuk yang berbeda dan kadar yang lebih minimalis. Seating area-nya jauh lebih luas, terutama untuk smoking area-nya, sedangkan no smoking area-nya malah sangat terbatas. Menurut saya tempatnya lumayan nyaman, saya lumayan betah untuk berlama-lama meskipun memang masih belum cukup ideal untuk dijadikan tempat untuk berproduktif ria karena kafe ini belum menyediakan WIFI, walaupun hampir di setiap meja sudah tersedia juga power outlet. Point plus lain dari kafe ini adalah jam bukanya yang sedikit lebih panjang dibanding rata-rata kafe kebanyakan.  

    - Kinokimi Aren (27K)
    Hal pertama yang pengen saya apresiasi adalah komitmen menjaga lingkungannya, menu ini disajikan dengan menggunakan gelas kaca lengkap dengan sedotan stainless-nya, thumbs up!. Menu ini sebenarnya cocok banget untuk mereka yang lebih suka kopi dengan citarasa yang cenderung manis karena citarasa dan aroma gula arennya benar-benar strong namun tanpa menghilangkan karakter dari kopinya, meskipun memang tidak begitu strong. Kopinya juga sangat milky namun bukan yang typically over creamy. Personally, saya suka banget dengan menu ini. 

    Menu yang dipesan: Kinokimi Aren

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    3 pembaca berterima kasih.




  • 3.0  
    Bebek vs Ayam Emosi [ Dago Atas, Indonesia ]

    Fried Duck and Chicken in front of PHD Dago

    Bebek Emosi berlokasi di depan PHD Dago. Tempatnya hanya berupa kios kecil dengan beberapa tempat duduk semi-outdoor. Tempatnya sih biasa banget, saya lebih prefer untuk men-take away ketimbang dine in disini. Yang saya sayangkan, kemasan take away-nya yang masih menggunakan kemasan styrofoam yang sempat dilarang untuk digunakan dari beberapa tahun belakangan.

    - Paket Bebek Goreng (33K)
    Paket ini terdiri dari bebek goreng, tahu, tempe, kol goreng, nasi, dan sambal. Saya memilih bebek goreng bagian dada Sayangnya, ukuran bebeknya jauh lebih kecil jika dibandingkan dengan yang lain--bahkan jika dibandingkan dengan bebek lain yang lebih murah. Untungnya, bebeknya tidak amis, gurih, dan crunchy. Yang menurut saya special adalah sambalnya yang pedas, sangat direkomendasikan untuk yang doyan dan kuat pedas.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Fruity [ Cihampelas, Minuman ]

    Healthy Juice for Healthy Life.

    Fruity cabang Cihampelas posisinya tepat berada di sebelahnya Warung Talaga. Tempatnya hanya berupa juice bar outdoor dengan beberapa seat saja. Tempatnya menurut saya sih nyaman-nyaman aja  karena basically ambience outdoor-nya Ciwalk kan memang sudah enak. Sejujurnya Fruity ini bukanlah preferensi cabang Fruity saya baik untuk datang langsung ke store-nya maupun untuk delivery karena di cabang ini seringkali banyak item yang tidak available. 

    - Berry Berry Healthy (24K)
    Sejujurnya saya memesan menu ini karena menu Vanilla Wildberries kesukaan saya sedang tidak tersedia. Menu ini berupa jus campuran antara Strawberry dan Blackberry yang ditambahkan plain yoghurt. Konon katanya menu ini baik untuk kesehatan usus. Menurut saya, harga yang ditawarkan sepadan dengan kualitas jus yang ditawarkan serta 'janji' khasiatnya. Jusnya segar, kental, dan tidak watery seperti jus-jus di tempat lain. Sayangnya, di cabang Fruity ini menu ini belum termasuk free topping seperti jelly atau bubble seperti di cabang Fruity lainnya. Padahal minuman ini pastinya akan lebih enak jika ditambahkan topping jelly-nya. 

    Menu yang dipesan: berry berry healthy

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    3 pembaca berterima kasih.




  • 2.4  
    Platinum [ Cihampelas, Indonesia,Barat ]

    Worst Steak I Ever Had.

    Pengalaman saya mengunjungi restoran ini sedikit lebih baik ketimbang kunjungan terakhir saya yang sama sekali tidak impresif. Restorannya sudah tidak se-over-crowded saat itu, mungkin karena saat itu tidak tengah berlangsung promo yang massive. Tempatnya terasa lumayan nyaman, by design sebenarnya restoran ini lumayan fancy tapi mungkin memang sedikit kurang terawat. Yang agak unik menurut saya adalah smoking area-nya dilengkapi dengan pendingin udara serta area ini juga sangat luas. Pelayanannya juga lumayan hangat dan cepat. 

    - Sirloin Steak (55K)
    Sejujurnya saya tidak menaruh harapan yang besar terhadap menu steak di restoran ini karena jelas restoran bukanlah sebuah steak house. Steak di tempat ini disajikan dengan menggunakan hotplate bersama french fries dan mix vegetables, serta dengan pilihan saus mushroom atau BBQ, kali ini saya memilih saus mushroom. Dagingnya sih katanya menggunakan daging haas yang diimport dari US, tapi sejujurnya saya kurang yakin dengan klaim tersebut. 

    Sebenarnya saya tidak begitu suka dengan steak yang disajikan dengan hotplate yang membuat proses cooking-nya terus berlangsung serta dagingnya tidak di-resting, yaitu proses untuk mendiamkan steak yang sudah digrill untuk membuat dagingnya menjadi lebih empuk. Firasat saya benar, steak-nya sangat alot dan doneness steak-nya yang tidak sesuai dengan harapan saya. Saya memesan steak dengan doneness medium rare tetapi sayangnya steaknya sudah mencapai kondisi well done (saya tidak mengambil foto dalam waktu yang lama).  

    Seriusan steak-nya udah kayak dendeng tapi versi alot. Side dish-nya sih OK-OK aja meskipun porsinya agak kurang banyak. Yang menurut saya paling failed adalah saus mushroom-nya, sausnya watery banget, ngak ada rasa jamur-jamurnya sama sekali, ngak jelas balap-balapan antara rasa apa. Seriusan kalau makan steak mending ke steak-house aja, saya sama sekali tidak merekomendasikan ini.

    Menu yang dipesan: Sirloin steak

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    3 pembaca berterima kasih.




  • 3.2  
    Tong Tji Tea House [ Cihampelas, Indonesia ]

    Overkilled Salty-Spicy Tofu for Afternoon Light Bites

    Menurut saya, restoran ini pantas menyandang predikat Restoran dengan view terbaik di Cihampelas Walk karena dari restoran ini bisa mengamati apa yang terjadi di centre of crowds-nya Ciwalk, kalau ada event-event tertentu sebenarnya bisa mengamati dari restoran ini. Pada awalnya, tempatnya lumayan tematik desain desain ala-ala sangkar burung yang sayangnya agak kurang terawat dan outdated. Tempatnya bukan yang nyaman banget sih dan kurang friendly untuk yang tidak bisa bersahabat dengan asap rokok. Yang menurut saya perlu banget diimprove adalah sistem ordernya yang menurut saya kurang terorganisir. Satu-satunya cara untuk memesan adalah dengan langsung mengantri ke kasir. Tidak ada sistem yang efektif untuk membuat antriannya teratur. Pelayannya juga bukan sesuatu yang impresif menurut saya.

    - Tahu Lada Garam (22K) Awalnya saya agak surprised dengan porsi menu ini, namun ternyata porsinya tidak sebanyak yang saya kira karena isian piringnya didominasi oleh kremesan dan bumbu tahunya, tapi sekadar untuk camilan sih 1-2 orang sih boleh dibilang cukup. Potongan tahunya menurut saya agak kebesaran, untungnya tahunya renyah dan empuk. Sayangnya, tahunya terlalu asin, after effects di lidahnya benar-benar annoying. Jujur saya kurang begitu menikmati menu ini. 

    Menu yang dipesan: Tahu Lada Garam

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    3 pembaca berterima kasih.




  • 3.0  
    Bandung Cheesecuit [ Supratman, Toko Kue ]

    Once is Enough

    Sebenarnya saya kurang tahu lokasi persis dari toko kue yang satu ini karena saya memesan dengan menggunakan jasa delivery ojek online.  Toko ini menjual berbagai varian Cheesecuit, pudding, dan cheese drink. Saya berspekulasi bawah Cheesecuit sendiri merupakan akronim dari Cheese and Biscuit, basically Cheesecuit adalah biskuit gabin yang ditumpuk beberapa lapis kemudian di antara lapisannnya ditambahkan cream cheese dan keju parut serta diatasnya ditambahkan selai atau toping tertentu. Kali ini saya mencoba Mixfruit Cheesecuit (40K, Grab), yaitu Cheesecuit dengan toping aneka buah segar. Toping buahnya sangat generous. Saya yakin tanpa topping buah segar, cakenya akan terasa sangat eneg. Menurut saya harga yang ditawarkan juga bukan yang worth-it banget, soalnya cakenya tidak cukup besar dan relatif bantet. Lagian cake seperti ini kan proses pembuatannya juga bukan yang susah-susah banget.

    Menu yang dipesan: Mixfruit Cheesecuit

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    3 pembaca berterima kasih.




  • 2.0  
    Steak Moen - Moen [ Merdeka, Barat ]

    Absolutely Won't Come Back

    Banyak yang bilang kalau salah satu tenant di Food Court BIP ini memiliki citarasa yang enak meskipun dibanderol dengan harga yang sangat terjangkau. Tenant ini menempati bagian pojok kiri dari food court-nya. Personally saya agak kurang suka sih dengan food court mall ini karena tempatnya kurang nyaman, sumpek, dan jorok banget. Seriusan susah banget untuk mencari meja yang bersih di food court mall ini. Tenant ini juga hanya melayani pembayaran tunai, agak repot memang kalau tidak membawa uang tunai.

    - Tenderloin Hot Plate (18.5K)
    Sejujurnya saya tidak menaruh ekspektasi apapun terhadap menu ini karena menurut saya harganya yang sangat tidak rasional, sebelum menyantap menu ini pun saya mencoba untuk melupakan referensi steak yang pernah saya makan sebelumnya. Menu ini berupa daging sapi yang dibalur tepung kemudian di-deep fry yang disajikan dengan menggunakan hot plate bersama potato wedges, sayuran rebus, dan brown sauce. Menu ini juga sudah termasuk air mineral botolan lagi, 

    Saya harus jujur kalau menu ini sama sekali tidak enak. Saya tidak yakin kalau daging yang digunakan adalah bagian haas dalam karena dagingnya sama sekali tidak tender (empuk). Dagingnya juga pucat banget. Selain itu tepung steaknya juga tebal banget dan bukan tipikal tepung crispy yang enak untuk dimakan, saya bahkan sampai menyisihkan tepungnya dan sekitar 70% dari steak-nya adalah tepung. Side dish-nya juga agak aneh menurut saya belum lagi brown sauce-nya yang ga jelas rasanya gimana. Ada harga memang ada barang sih, ngak bisa bohong, yang suka ke pasar atau supermarket pasti tau harga daging di pasaran berapa jadi kalau ada makanan yang extremely murah kayak gini ya kualitasnya pasti ada yang dikorbankan.

    Menu yang dipesan: Tenderloin Hot Plate

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    3 pembaca berterima kasih.




  • 3.0  
    Richeese Factory [ Merdeka ]

    They Forget to Put Spiciness to My Fried Chicken

    Richeese BEC posisinya berada di lantai paling bawah, tepat di sebelahnya KFC banget. Tempatnya sih tidak kecil tapi agak kurang nyaman sih menurut saya. Seat arrangement-nya menurut saya agak terlalu padat. Tempatnya juga tidak terlalu bersih, seringkali saya menemukan meja yang ditinggalkan dalam keadaan kotor dan dibiarkan begitu saja. Yang menurut saya agak annoying adalah di Richeese cabang ini banyak sales yang jualan buku voucher gitu. saya bingung kenapa modus scamming seperti ini dibiarkan begitu saja.

    - Combo Fire Chicken (34K++, Disc. 22K++)
    Satu satunya motif saya ke Richeese adalah untuk nyobain ayam gorengnya yang super pedas. Bagi saya wajib hukumnya untuk memesan ayam dengan level 4 atau level 5. Sayangnya ayam level 5 saya pesan kali ini terasa sangat kurang pedasnya. Saus pedasnya menurut saya terlelu sedikit alhasil ayam bagian dalamnya kering se-keringnya dan tasteless juga, agak aneh aja sih kalau tidak kepedesan hingga terengah-engah sehabis menyantap di Richeese. Honestly saya agak kecewa.

    Menu yang dipesan: Mie Ayam Bakso, Prospericheese Ice Cream, Combo Fire Chicken

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Suis Butcher [ Pasir Kaliki, Barat ]

    Prime Sirloin Steak That Never Goes Wrong

    Suis Butcher Paskal 23 lokasinya berada di lantai 2 di sebelahnya Ootoya. Tempatnya tidak se-luas Suis Butcher cabang lainnya. Tempatnya lebih nyaman dan lebih modern.  Tempatnya adem,  tidak pengap,  serta semua areanya bebas asam rokok. Tempatnya memang agak sedikit remang yang memberikan sedikit ambience luxurious dan romantic. Pelayanannya juga OK seperti Suis Butcher lainnya. 

    - Suis Prime Sirloin Steak (95K)
    Menu ini merupakan comfort food saya setiap kali di Suis Butcher. By default menu steak ini disajikan dengan Lyonaise Potato, tumis jagung dan buncis, serta pilihan saus--tentunya saya memilih saus mushroom. Saya sengaja mewanti-wanti agar steak saya disajikan dengan doneness medium rare yang untungnya steak-nya datang sesuai dengan request saya. Steak-nya tidak amis, empuk, lumayan tender, dan juicy. I highly recommend this menu if you visit Suis Butcher.

    Menu yang dipesan: Suis Prime Sirloin Steak

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 2.6  
    Ngikan [ Dago Bawah ]

    Affordable, but Need Lot of Improvements

    Ngikan cabang Dago posisinya tepat berada di depannya Eduplex. Tempatnya hanya berupa food container dengan tambahan beberapa seat di depannya. Sejujurnya agak susah untuk mendapatkan tempat duduk karena tempat duduknya memang terbatas dan saat saya berkunjung restorannya lumayan ramai oleh dedek-dedek ABG gitu. Tempatnya juga bukan yang bersih banget, seringkali saya menemukan bekas tempat makanannya yang dibiarkan begitu saja.

    - Ngikan + Sambal + Nasi Liwet (19K)
    Saya memilih Ngikan dengan saus oseng mercon plus additional saus acar kuning seharga Rp 3000. Menu ini sebenarnya berupa fillet ikan yang diolah dengan metode deep fry. Saya kurang yakin sih sebenarnya jenis ikan apa yang dipakai, dari segi teksturnya sih mirip banget tekstur ikan dory. Saya sih tidak begitu suka dengan ikan gorengnya, ikannya sih lumayan segar dan gurih namun tepungnya tebal banget, agak eneg sih lama-lama. Nasi liwetnya sih lumayan enak sedangkan sausnya biasa aja. Saus oseng merconnya menurut saya kurang pedas bahkan cenderung manis begitupun dengan saus acar kuningnya yang kemanisan, kurang pedas dan kurang terasa asamnya. Sekalipun harga yang ditawarkan relatif sangat murah, menu ini masih butuh improvement agar terasa lebih worth-it. 

    Menu yang dipesan: Ngikan + Sambal + Nasi Liwet

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    3 pembaca berterima kasih.