Foto Profil Selfi Tan

Selfi Tan

2785 Review | 1876 Makasih
Alfa 2023 Level 21
Ramen Dimsum BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Rating
  • 4.4  
    Teacasso [ Gading Serpong, Kafe ]

    Suka

    Tea shop baru di Gading Serpong. Tempatnya cozy dan ku lihat ada aja lho yang masuk, semoga makin rame deh. Ambiencenya emang betahin, belum lagi ada wifi dan stop kontak, jadi kalau mau laptopan juga bisa.

    Varian tehnya banyak, ada dipajang di area depan bar. Harga juga semua di bawah 50 ribu, belum dipotong diskon 30% untuk semua minuman, makin cuan. Kalau dekat sih bisa aku samperin terus mumpung diskonnya sampai akhir bulan Agustus.
    Selain minuman ada light bites dan pastry.

    Aku sendiri pesan varian dari tea & tisane blend mereka yang rose peach melody (rose, peach blossoms, strawberry, green tea) tehnya ini pekat dan terasa umami, kalau komponen lain kalau di aku agak tipis terasa. Tehnya ini bisa refill 2 kali.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    Kedai Kopi Selamat Pagi [ BSD, Kafe ]

    Makanannya enak

    Akhirnya kesampaian juga untuk mampir ke sini.

    Tempatnya simple tapi lucu karena ada mural artnya terus mejanya lucu bentuk persegi dengan tegel kotak.

    Makanannya ga banyak ala kopitiam gitu tapi ada yang non halal.

    Servicenya juga ok. Mbaknya ramah. Sayang lokasinya jauh, kalau dekat saya mungkin bisa mampir terus.

    Di sini saya sama teman pesan : 

    Nasi babi
    Nasi pakai babi hong gitu. Enak banget babinya. Empuk banget dan bumbunya juga meresap dengan baik. Terus babinya ada lemaknya. Biasanya saya paling anti makannya, tapi ini pas masuk mulut kayak lumer gitu dan ga berasa eneg. Super suka. Ada setengah butir telur juga dalam menu ini.

    Bakmie babi
    Ini juga enak. Model bakmi kesukaan saya, baik dari segi tekstur maupun rasa. Topping babi cincangnya juga enak. Terus kita tambah telur juga.

    Ada pesan telur setengah matang. Enak dan ga amis.

    Untuk minum, saya pesan badak, root beer khas Medan. Enak. Teman saya pesan es kopi susu. Untuk rasanya cukup strong buat saya jadi saya kurang suka.

    Yang saya suka dia pas sajiin menu dikasih toples yupo dan pangsit goreng yang bisa diambil sepuasnya.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    ARO Makes Smile [ Karawaci ]

    Slow bar di Karawaci

    Paling senang ketemu tempat kopi, apalagi sesuai kesukaan. Jadi pas ketemu Aro Makes Smile, ga pakai lama pengen samperin, sekalian juga ada ke tempat lain yang searea. Menempati area di sebuah toko perabot rumah tangga yang dijalankan oleh istri Ko Aro. Memang dibikin ala Jepang kalau kata Ko Aro.

    Soon di lantai 2 akan ada seating areanya, ada indoor dan sedikit outdoor di area balkon.

    Di sini konsepnya slow bar, tapi ada latte dan cappuccino juga kalau kurang bisa minum kopi hitam. Untuk coffee beansnya diambil langsung dari petani dan diroasting sendiri oleh Ko Aro di rumah beliau.

    Pilihan beans terpampang di barnya, kalian bisa lihat dan pilih satu - satu. Bisa tanya - tanya dulu ke Ko Aronya. Ko Aro juga menjual beans hasil roastingannya di Tokopedia dengan nama yang sama yang sama.

    Aku sendiri pilih beans dari Argopuro Damarkandang karena prosesnya unik, natural anaerobic 24 hours + carbonic macertion. Ada dijelasin sama Ko Aro detail, intinya ada pakai bakteri dan CO2 dalam prosesnya.

    Aku minta dibikin V60, lucu disajjkan dalam tea cup. Kopinya cukup bold dan smooth, tapi ga pahit dan ada terasa mirip wine. Secangkir dibanderol 25 ribu.

    Untuk jam buka mungkin bisa dicek di story ig, karena Ko Aro menjalankan usahanya sendiri, jadi kadang kalau ada keperluan ke luar, tempat kopinya bisa sewaktu - waktu tutup. Jadi wajib cek story atau telpon langsung.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    Es Teh Tali Pinggir [ Karawaci, Minuman ]

    Lucu es tehnya

    Cobain es teh yang dikemas lucu dalam plastik, awalnya buka di Bandung dan sekarang mulai buka di luar Bandung, salah satunya di area Karawaci, Tangerang.

    Tempatnya lucu, agak Jejepangan. Ada outdoor di bagian depan dan indoor, tempatnya sendiri ga begiti besar namun cukup cozy.

    Sesuai namanya, yang dijual adalah es teh. Ada juga kue cincin pas aku datang.

    Aku pesan es teh, ini udah manis yah, jadi ga bisa request ga pakai gula atau less sweet. Jadi kangen dulu minum es teh di plastikan. Tehnya banyak dengan harga yang murah.

    Aku cobain kue cincinnya, ini kayaknya dari tape, agak oily, aku sih kurang suka.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    The Craft Coffee [ Karawaci, Kafe ]

    Terjangkau dan enak

    Menemukan coffee shop ini di Google Maps dan ternyata mereka juga ada cabang di Gading Serpong. Lokasinya ini di area perumahan, jadinya tenang dan ga berisik. Mostly outdoor area, kalau indoor hanya ada 1 meja dan 3 kursi di area bar.

    Menunya unik - unik banget rasanya pengen aku coba semua. Selain kopi dan non kopi, mereka juga ada beberapa menu camilan.

    Aku ada pesan "Fruity" (mix fruit, lolipop, espresso) kombinasinya pas, ga kemanisan, kopinya juga masih berasa dan ada lolilopnya beneran yang bisa dimakan.

    Satu lagi "Lady Rose" (rose, orange, popsicle) ini juga enak dan ada es krimnya, ga kemanisan dan kombinasinya juga pas.

    Cemilannya aku pesan tempe mendoan, dapat 6 potong, aku minta digoreng agak garing. Enak dan pas sesuai kesukaanku dan ga oily juga.

    Ini kalau dekat bisa sering mampir, udah gitu affordable banget harganya, 1 minuman dan 1 camilan masih di bawah 50k. Tempatnya juga terbilang cozy buatku.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    Kedai Kopi Mantap Djiwa [ BSD, Kafe ]

    Suka tempatnya

    Diajakin ke sini sama teman. Tempatnya lucu dan lumayan besar, kayak rumah aja sih, jadi ada ruang yang bisa buat karaoke dan ada halamannya di belakang dengan beberapa kursi.

    Kemarin pesan cireng, cirengnya enak dan digorengnya pas. Lebih mantap lagi dicocol ke sambalnya.

    Kemarin minumnya gula asam atau teh gitu, agak lupa, tapi enak dan segar karena disajikan dingin.

    Mereka di sini juga ada makanan berat dan ringan.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    After Friday Coffee [ Gading Serpong, Kafe ]

    Suka banget

    Coffee shop baru di Gading Serpong, tepatnya di Ruko South Goldfinch, persis di sebelah Kedai Boboho. Aku suka banget dengan designnya yang unik dan serba putih menjadikan tampilannya sangat clean. Ambiencenya pun bikin betah. Banyak OOTD spot di setiap sudutnya.

    Selain kopi dan non kopi untuk minumannya, di sini juga sudah tersedia menu makanan. Beberapa yang aku coba adalah black chicken waffle, classic mac & cheese dan sweet croffle.

    Ke semuanya enak, tapi aku paling suka black chicken wafflenya, enak banget. Ayamnya juicy dan gampang banget dipotongnya. Wafflenya lebih ke tipe fluffy dan yang aku suka rasany ga hambar. Seasoningsnya simple tapi on point. Harus cobain yah kalau ke sini.

    Classic mac & cheese ga terlalu creamy, jadi jangan takut eneg kalau makan menu ini. Ada smoked beef dan jamurnya. Pas datang aja udah wangi banget dan memang seenak aromanya.

    Sweet croffle sebagai dessert dengan ice cream, corn flakes, cracked caramel dan chocolate ganache. Simpel tapi enak. Croissantnya pakai salah satu brand bakery yang emang udah terkenal enak.

    Aku pesan earl grey milk tea, rasa earl greynya ga terlalu bold, tapi masih ok dan manisnya pas buatku.

    Karena sudah buka dari pagi, kalian bisa sekalian sarapan di sini. Ada parkiran untuk sepedanya, sabilah habis sepeda mampir untuk melepas dahaga dan lapar.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    7 pembaca berterima kasih.




  • 4.2  
    Hygge Signature [ BSD, Kafe ]

    Bagus tempatnya

    Hygge Coffee sekarang buka di BSD, tepatnya di Upper West Experience Center yang ada di seberang Graha Unilever. Oh yah jangan salah yah, aku pakai Gmaps diarahinnya ke Upper West yang masih proses pembangunan dekat AEON. Jadi muter - muter, kalau ga tanya satpam di Sky House muter aja terus di situ kayak orang bego 😢

    Tempatnya ini besar terus di sini dia buka dari jam 8 pagi jadi bisa buat sarapan sampai dinner. Tapi menu lunch dan breakfast/brunch ada jamnya. Jadi kalau belum jamnya belum bisa dipesan.

    Di sini pesan french toast. Dia lumayan empuk dan chewy. Bisa pilih toppingnya dan aku pilih strawberry compote yah kalau ga salah ingat. Enak lho strawberry compotenya. Ada potongan pear atau apel gitu, lupa.

    Pesan juga strawberry shortcake. Ini juga enak, aku suka. Manisnya juga pas.

    Nah pesan juga minuman lily in the pot. Isinya ada yakult, lychee sama lemon juice. Bisa buat sharing karena disajikan dua gelas pas diantar ke meja kita. Ini juga enak dan segar. Di gelasnya udah ada potongan lychee.

    Cobain juga iced cappucinonya. Oke juga dan pas buat aku. Masih aman di perut aku ini.

    Tempat sih cakep banget. Pink gitu. Bikin betah juga ambiencenya. Servicenya juga ok dan ramah - ramah staffnya.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.2  
    No 27 Coffee [ Gading Serpong, Kafe ]

    Coffeeshop dari Jogja

    Sudah tahu tentang coffeeshop yang berasal dari Jogja ini dan tambah seneng pas mereka buka di Serpong.
    Tempatnya sendiri enak dan bikin betah. Baristanya juga ramah.
    Di sini saya pesan :
    Matcha latte

    Rasanya enak juga dan ga terlalu manis. Green teanya cukup pekat
    Galyco

    Semacam cold brew yang dihidang dengan segelas es batu yang di atasnya ditaruh 2 buah lychee yang ditusukkan ke tusuk gigi. Cara minumnya, tuangkan ke dalam wadah ea batu. Rasanya enak dan ga terlalu asam. Pakai lychee lucu juga, jadi ada rasa manisnya.
    Eclair

    Kalau ga salah pesan rasa coffee vanilla. Lumayan besar ukurannya. Enak juga dan ga terlalu manis. Pas rasanya.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.2  
    WINC Collaborative Space & Cafe [ Gading Serpong, Kafe ]

    Working Space paling pewe

    Winc ini merupakan working space terbaru di Gading Serpong. Lokasinya di seberang Demeter Coffee.
    Tempatnya sendiri terdiri dari 3 lantai. Di lantai 1 merupakan cafe dan lantai 2 dan 3 sebagai working space. Working spacenya menurut aku agak beda dari yang lain. Berasa kayak kamar sendiri. Soalnya ada area yang mirip tempat tidur 2 tingkat dan di sampingnya ada karpet dan bean bag dekat jendela.
    Di lantai 1 kita bisa pesan kopi dan minuman lainnya dan terdapat cake dari Nana Cake Boutique.

    Chefnya lulusan luar negeri kalau ga salah ingat.
    Aku duduk di lantai 2. Tempatnya sih pewe banget. Betah ga pengen pulang. Berasa rumah sendiri 😂
    Di sini aku pesan :
    Raspberry cheese mousse 45k

    Cakenya cantik dan enak. Suka banget. Raspberry dan cheesenya juga pas.
    Greentea, lemon, white chocolate 47k

    Ini juga enak banget. Manisnya juga pas. Greentea dimakan sama lemon cocok juga ternyata.
    Green tea latte 30k

    Greenteanya bold agak pahit tapi aku suka. Masih ada manisnya juga.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.