Foto Profil Diarykulineririn

Diarykulineririn

381 Review | 107 Makasih
Alfa 2023 Level 11
Kopi Pasta
  • 4.8  
    Tokyo Skipjack [ Cibubur, Jepang,Barat ]

    Juaranya Steak di Kota wisata

    Takjub sekali, dah lama gak wara wiri di sekitaran kota wisata. Ternyata ada brand steak authentic dengan cita rasa ruar biasa.

    Tokyo Skipjack kota wisata, merupakan cabang ke 4 di Indonesia. Lokasi tokyo skipjack kotawisata sangat strategis, terletak di jl. Boulevard utama, dengan konsep bangunan dominan putih pada bagian dindingnya. Serta design bangunannya pun unik.

    Seating area tokyo skipjack ada 2 bagian, yaitu indoor non smoking berAC pada bangunan induk. Dan outdoor smoking serta Indoor BerAC pada lantai 2. Untuk lantai 2 bisa di booking untuk acara dengan minimal payment 6 Juta rupiah.
    Pilihan menu disini sangat beragam, gak hanya steak aja. Tersedia pilihan menu burger serta nasi. Siang ini, karna aku mampir makan bersama teman-teman. Maka, menu yang dipesan cukup banyak, yaitu :
    1. AUS Beef Striploin 200gr (110k) : Penyajian sangat proper, menggunakan piring lebar. Dan disajikan dengan jagung manis yang dipipil lalu grilled, dan juga french fries. Dagingnya sendiri juicy, dengan seasoningnya terasa meski dinikmati tanpa tambahan saus. Tekstur dagingnya pun kunyah-able, alias gak alot. Setiap porsi steak mendapatkan 1 jenis saus yang bisa kita pilih.

    2. Steak of the sea : Steak yang berasal dari ikan tuna, untuk menu steak ini direkomendasikan tingkat kematangannya di medium. Saat tersaji diatas meja, sangat speechless, tidak ada sama sekali tercium aroma amis dari daging tunanya, saus tar2nya gurih, daun bayam horenzonya tingkat kematangannya pas, Tidak overcook. Potongan daging tunanya pun tebal, dengan seasoningnya pun terasa. Overall akuu suka steak tuna ini.

    Oiya, untuk saus pelengkap steak tuna, tidak bisa memilih ya. Hanya tersedia 1 pilihan saus saja yakni Tar-tar.

    3. T-Bone 400 gram (325K)
    Salah satu steak rekomen di tokyo skipjak, karna porsi ini bisa sharing bareng besti kalian. Penyajiannya sangat proper, estetik. Tingkat kematangan yang aku pesan yaitu medium. Dagingnya juicy, seasoningnya meresap, dagingnya pun kunyah-able, Nah untuk menu T-Bone tersedia 2 pilihan saus.

    4. Puled Brskt Burger (75k)
    Burger homemade dengan penyajian yang berbeda dari burger diluaran, yang membedakan dari sisi dagingnya bukan menggunakan daging ham yang diluaran. Namun daging yang digunakan disini adalah brisket yang dipotong2 gitu. Seasoning brisket terasa, porsinya cukup banyak untuk dinikmati 1 orang.

    5.Jiro Rice bowl (60K)
    Bukan indonesia kalau makan harus ada nasi, yap. Aku mencicipi menu ricebowl dari tokyo skipjack. Penyajiannya menggunakan mangkok yang berisi nasi pulen pada bgian bawah, lalu di beri daging sapi dan juga telur. Porsinya cukup banyak, daging sapinya kunyah-able gak alot, sausnya asin serta gurih. 

    6. Lemon tea : Manisnya pas, gak too much. Overall sama seperti minuman lemon tea diluaran.

    Oiya, aku mau infoin ke kamu nih. Disini ada lebih dari 5 pilihan saus yang bisa kamu pilih sebagai pelengkap dalam menikmati sajian steak disini. Nah, saus favorite versi aku adalah COffee BBQ. Saus resep spesialnya tokyo skipjack yang punya taste sentuhan kopi. 

    Menu yang dipesan: Aus Beef Striploin, Jiro Rice Bowl, T-Bone 400 gram, Steak Of The Sea, Puled brisket burger, Lemon Tea

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Teras Japan [ Cibubur, Jepang ]

    Makan siang dengan vocer pergikuliner

    Makan siang kali ini disponsori dengan vocer kolektif dari perkul. Dan untuk pertama kalinya mampir ke teras japan yang lokasi outletnya ada di kotawisata.

    Teras japan kowis, dinning areanya semi outdoor dan outdoor. Pilihan menunya ada ramen serta menu pilihan berat nasi serta cemilan.

    Siang ini aku order Dakgalbi, yaitu menu nasi goreng ala jepang yang dilengkapi dengan kimchi. Porsi nasinya bagiku banyaak sekali, tastenya enak, bumbunya terasa, kimchinya juga enak gak terlalu asam.

    Kalau secara ambience , karna semi outdoor jadi agak panas aja tempatnya. Kecuali lagi ada angin sepoi2 baru terasa adem. Pelayanan overall cepat.

    Menu yang dipesan: Dakgalbi

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.2  
    Bebek Cabe Ijo [ Gunung Putri, Indonesia ]

    Sambaal ijonyaa duhh nikmaat

    Kebetulan lagi ada keperluan di daerah sekitar vila nusa indah, gak lupa aku mampir buat maksi ke bebek cabe ijo.

    Resto spesialis bebek yang udah lama beroperasi, pernah hits pada sekitar tahun 2000an. Dahulu area dinning disini ada lantai 2 nya, namun skrg hanya satu lantai saja. Secara tampilan bangunan perlu peremajaan kembali, karna sudah mulai lusuh.

    Jadi aku kalau lagi ingin jajan disini, lebih sering take away. Selain bebek, disinipun tersedia pilihan menu ayam. Favorit kalau kesini yaitu pesan Ayam Tulang Lunak, tekstur tulangnya beneran dibuat lunak. Ayamnya gurih, apalagi dipadu padankan dengan sambal ijo khas sini. Hmmmm, rasanya makan pasti nambah terus enaak.

    Dibalik kenikmatan rasa ayam tulang lunak, ada sedikit minus. Kalau aku membeli agak sorean, warna ayam tulangnya udh agak gelap :( minyak yang digunakan dalam menggoreng apakah sudah beberapa kali pakai (?) 

    Menu yang dipesan: Ayam Tulang Lunak, Kangkung Cah

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.8  
    Clasyk Caffe Jamu [ Gunung Putri, Kafe ]

    Sehappy ini ketemu cafe jamu

    Lagi mampir main ke rumah orangtua, pas diperjalanan melihat terang lampu cafe. Langsung kepo icipin untuk mampir, pas mampirr walaahh ternyata ini cafe jamu dengan konsep kekinian ala cafe.

    Tempatnya dirumah, namun disulap menjadi cafe dengan area duduk indoor serta outdoor (dengan kanopi). Set up kursi serta meja nya cukup banyak, sayangnya cafe ini baru buka mulai pukul 16:00 wib. Padahal kalau buka sejak pagi lebih mantap lagi. 

    Menu disini sangat variatif, dengan menu utamanya berbagai pilihan racikan jamu. Saat kesini aku memesan Bir Pletok, minuman dengan banyak jenis rempah dimasukan menjadi satu dalamgelas, dan menggunakan air panas. Harga Bir pletoknya 12k dengan ukuran gelas yang superr jumbo. Rasa? enakkk, aku suka sekali jamu ini, tastenya ada jeruk nipisnya.

    Kamu yang gak suka jejamuan, tenang aja. Disini selain jamu, ada juga pilihan ala2 anak milenial. seperti kentang goreng, mie goreng dan lain sebagainya.

    Menu yang dipesan: Bir Pletok

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Bebek Kaleyo [ Cibubur, Indonesia ]

    Paket bebek mini, ruaarr biasa ukuran bebeknya satu ekor

    Melimpir makan malam bareng keluarga besar sekitar 10 orang. Takjub sih sama bebek kaleyo yang disini.

    Lokasi kaleyo yang disini satu area dengan tenant resto lainnya, area seating pun ada indoor maupun outdoor pada halaman depannya.

    Saat makan malam ini, aku pesan beberapa menu seperti paket bebek mini. Pas diantar ke meja, woww kaget juga tnyata bebeknya itu satu ekor ukuran mini lengkap dengan bagian leher serta kepala. Kalau soal rasa, bebeknya empuk, gurihnya pas terasa.

    Minumannya aku order wedang jahe, jahenya bukan pakai jahe asli. Rasanya agak terlalu kemanisan.

    Selain makanan berat, gak lupa aku order dimsumnya. Dimsum kaleyo selalu enak, dagingnya terasa gak banyak tepung.

    Overall enaaakk kaleyo disini,.

    Menu yang dipesan: Wedang Jahe, paket nasi bebek mini, Dimsum

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Foresthree [ Cibubur, Kafe ]

    Perdana cobain Foresthree, eh ternyataa enaakk loh ! langsung suka

    Datang pas udh mau closing, jam 20:50 WIB jadi belum dapat feelnya secara ambience. 

    Yang pasti foresthree disini satu lokasi dengan tenant bebek kaleyo, sop djanda, dan galgul. 

    Area nya cukup luas ada indoor maupun outdoor. Design cafenya pun bergaya kekinian.

    Menu yang tadi ku pesan Kopi Susu Creamy sea salted dengan harga 22k, takjub sih perdana nyoba kopi foresthree ternyataa enaak jugaa kopinya. Teksturnya Creamy, terus manisnyaa cukup pas, dan gak nempel di tenggorokan sisa nya.

    Next aku mau datang di waktu yang lebih santai, biar bisa merasakan ambience secara keseluruhannya.

    Menu yang dipesan: Kopi susu creamy sea salted, Kopi susu sea salted

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Tomokofi [ Gunung Putri, Kafe ]

    Cafe estetik di Vila nusa indah

    Kuliner kali ini, mencoba cafe baru yang ada di Vila Nusa Indah - Bojongkulur.

     Tomokofi27 lokasinya gak jauh dari bundaran vila 2, set up storenya gemessh dominan warna biru seating areanya pun luas.

     Ada area indoor maupun outdoor pada lantai 2.

    Untuk outdoornya melalui tangga manual dengan keluar area indoor terlebih dahulu.

    Pilihan menu disini sangat bervariatif, ada menu makanan cemilan, maupun makanan berat. Untuk minumannya ada coffee maupun non-coffee.

    Kali ini aku memesan Nasi telor omahan sambal matah, porsi nasinya cukup banyak, telornya di dadar crispy, sambal matahnyaa enak hnya kurang pedas.

    Minuman kali ini aku pesan Milk tea cheese, manisnya pas, enak gak begitu manis. Hanya taste cheesenya memang kurang begitu terasa.

    Dan pesan caramel latte, untuk taste caramelnya manisnya pas. 

    Croffle disini juga affordable, 3pcs 25k. Crofflenya renyah, manisnyaa pun pas. Hanya tadi lupaa foto crofflenya udh keburu dimakan anak 🤭

    Pembayaran disini menerima cash, dan juga Qris.

    Menu yang dipesan: croffle 3pcs, nasi telor sambal matah, milk tea cheese, Caramel Latte

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    Nasi Bebek Sakera Muzzeky [ Gunung Putri, Indonesia ]

    Nasi Bebek bumbu hitam madura, Favorite Lidah aku #Nyam

    Kalau ke Vila nusa indah 1, pasti menyempatkan diri untuk mampir dan jajan Nasi Bebek disini.

    Tempat jualannya tenda gitu, ada di depan ruko perumahan vila nusa indah 1.

    Jualanannya cuma satu menu aja : Nasi Bebek Bumbu Hitam.

    ⏰ mulai 18:30 Wib
    Melayani : Dine In, Take Away, Ojol
    💰 : Cash , QRIS

    Harga affordable dengan rasa yaang luar biasa

    Menu yang dipesan: Bebek Bumbu Hitam plus Nasi

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 5.0  
    De Boekit Coffee & Kitchen [ Citeureup, Kafe ]

    Cafe view bukit ciamik di Hambalang

    Makan siang disini ditemani pemandangan bukit yang benar-benar indah.

    Bangunan nampak seperti rumah, namun begitu masuk kedalam waw takjub bangett sih. Areanya begitu luas.

    Ada 3 lantai serta 1 basement yang bisa digunakan sebagai ruang meeting.

    Berbicara tentang menu, pilihan menu di resto ini beragam. Lengkap sampai dengan cemilan pun ada. Rasa makanannya pun enak.

    Menu yang dipesan: croffle, wings

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.