interior khas timur tengah dengan makanan khas timur tengah juga
interior terbaik service terbaik banyak hiasan dan ornamen khas timur tengah menghiasi bagian dalam restoran ini dan di lantai 2 tersedia tempat lesehan ala timur tengah
hummus (4.5 / 5 ) berbeda dgn hummus yg saya makan di restoran lain yg terkesan kering dan tidak "moist"
hummus yg satu ini rasanya ada "hint of lemon" dan teksturnya tidak kering
chicken mandhi rice (5 / 5) THE BEST MANDHI IN SOUTH JAKARTA ! rasa khas dari nasi mandhi yg "smoky" karena di oven / diasapi (saya kurang tahu...itu rahasia restorannya hehe) dan nasinya gurih rempah2 ala arab ditemani dgn ayam bakar khas arab yg membuat nasi mandhi pantas mendapat predikat "nasi mandhi terbaik di jakarta selatan"
kopi susu si boss (18.500) sudah jadi menu andalan tiap kali ngopi disini perbandingan kopi dan susunya pas banget ngga kemanisan dan kopinya cukup strong tanpa merusak rasa