Selagi lewat Kampus C Unair, badan lemas, karena belum makan. Akhirnya terpikir untuk makan di Kantin RS Unair saja, setelah shalat Ashar di Masjid Kampus C Unair. Setelah masuk, dan melihat-lihat. Mencari menu yang familiar, dan tertuju pada ayam geprek Dapur Ibu. setelah mencoba, tidak mengecewakan, sambelnya cukupan untuk saya, tapi mungkin kurang pedas buat pencinta pedas . Nasi ayam geprek ini seharga Rp. 13.000. Cukup untuk menghilangkan rasa lapar.