Review Pelanggan untuk Warung Inul
Nasi cikur terfavorit
oleh Desi Desiana, 26 Juli 2023 (1 tahun yang lalu)
Suasana dan makanannya juara sih .
Karena lokasinya di daerah dago yang pasti tempatnya adem.
Pilihan menu nya sendiri seperti restoran sunda pada umumnya tapi yang istimewa di sini nasi cikurnya yang enakkkk .
Menu yang pernah saya coba:
1. Ayam kampung bakar , ayamnya besar dan aga alot untuk saya yang ga biasa makanayam kampung. (40K)
2. Ayam kota bakar , untuk ayam kotanya saya suka hehe.
3. Gepuk, gepuknya enak , manis .
4. Kulit dan usus ayam , ususnya besar dan garing enak sekali.
5. Tahu papih , campuran tahu , toge , bawang , tomat dan cabe pakai kecap . Enak tapi pedes banget sampe saya nangis makannya .
6. Pepes tahu.
7. Perkedel kentang , enak , cocok dengan nasj cikurnya.
8. Ayam cobek , ini ayam dengan sambal cikur di atasnya , peeedeeessss bgt sambelnya .
Menu yang dipesan: Ayam kampung bakar, Nasi Cikur, Gepuk
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Informasi
(Indonesia)
Reviewer: