Review Pelanggan untuk Oemago House

Hidden Gems Baru dengan Suasana Cozy dan Homey di Depok

oleh Gea Kenanga Fatwa Umammi, 25 November 2022 (sekitar 2 tahun yang lalu)

4.6
Foto Makanan di Oemago House

Chicken Rice Sambal Dabu Dabu

Foto Makanan di Oemago House

Matcha

Letaknya di dalam gang, jadi lebih aman kalau bawa motor karena parkiran dan jalanannya sempit jadi agak sulit kalau bawa mobil. Suasana cafenya benar-benar kayak di rumah, nyaman banget, sejuk, dan bersih. Pelayannya juga cepat dan ramah.

1. Chicken Rice Sambal Dabu-Dabu
Ricebowl dengan isian scrambled egg, ayam crispy, serta sambal dabu-dabu. Scrambled eggnya lembut banget dan ga amis cocok banget sama sambal dabu-dabu yang rasanya lumayan strong. Sambal dabu-dabunya gak terlalu berminyak. Untuk ayamnya rasanya gurih dan pas, cuma menurutku agak dry dan kurang juicy. Buat yang suka bawang, menu ini cocok banget! porsi dan tingkat pedasnya juga pas banget.

2. Matcha Ice
Segerr banget, manisnya paass gak kemanisan. Tipe matchanya seperti rasa susu matcha, jadi creamy gituu dehh, enaakk.

Btw, tempatnya dekat sama kampus UI dan Gunadarma, dekat sama kost-kostan jugaa jadi cocok banget untuk mahasiswa yang mau kumpul setelah kuliah, karena harganya masih terjangkau

Foto lainnya:

Foto Makanan di Oemago House
Foto Interior di Oemago House
Foto Interior di Oemago House
Foto Interior di Oemago House
Foto Eksterior di Oemago House
Foto Eksterior di Oemago House

Menu yang dipesan: Chicken Rice Sambal Dabu-Dabu, Matcha

Harga per orang: < Rp. 50.000

Makasih Infonya!

Informasi

Oemago House

(Kafe)

Jl. Lembah No. 8, Kelapa Dua, Cimanggis, Depok


Rata-rata: 4.4
Rasa:4.5
Suasana:4.7
Harga:4.2
Pelayanan:4.3
Kebersihan:4.5

Reviewer:

Foto Profil Gea Kenanga Fatwa Umammi

60 Review

37 Makasih