Review Pelanggan untuk Kopi Monokrom

tempat enak untuk bersantai

oleh Albertus Wisnu, 02 Januari 2021 (hampir 4 tahun yang lalu)

2 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

4.8
Foto Makanan di Kopi Monokrom

Es Kopi Susu Monokrom

Foto Makanan di Kopi Monokrom

Spaghetti Brulee dan Hot Cappucinno

Coffee shop mini ini terletak di sisi kanan jalan persis di persimpangan pertama setelah jalan masuk belok dari bank BCA.

Interiornya cozy dan nuansanya adem serta tenang, kontras dengan jalanan depannya yang cukup sibuk dengan lalu lintas. Sangat cocok bagi yang butuh kerja santai, ngobrol, atau sekedar relax dari rutinitas.

Disini saya memesan Es Kopi Susu Monokrom dan Hot Cappucinno untuk minumannya serta Spaghetti Brulee untuk pendamping kudapannya.

Es kopi susunya enak, kopinya tidak terlalu kuat dan cenderung creamy. Yang paling saya suka adalah disajikan dengan sedotan stainless, sungguh go green

Hot Cappucinnonya juga lumayan enak karena balance antara kopi dan susunya. Yang jelas ketika pertama kali kopinya datang, gelas untuk menyajikannya langsung menarik atensi saya. 

Spaghetti Brulee yang saya pesan merupakan snack yang isinya spageti dicampur dengan daging cincang serta diatasnya diberi melted cheese. Walaupun ukurannya kecil, tak disangka ternyata cukup kenyang juga setelah dimakan, mungkin karena isinya full serta creamy jadi cepat membuat perut penuh.

Foto lainnya:

Foto Interior di Kopi Monokrom
Foto Interior di Kopi Monokrom

Menu yang dipesan: Es Kopi Susu Monokrom, Spaghetti Brulee dan Hot Cappucinno

Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000

Makasih Infonya!
2 pembaca berterima kasih.

Informasi

Kopi Monokrom

(Kafe)

Jl. Summagung III Blok K5 No. 4, Kelapa Gading, Jakarta Utara


Rata-rata: 4.2
Rasa:3.8
Suasana:4.3
Harga:4.3
Pelayanan:4.3
Kebersihan:4.3

Reviewer:

Foto Profil Albertus Wisnu

64 Review

29 Makasih