Review Pelanggan untuk Old Town White Coffee

Kota Tua Yang Kali Ini Kolot.

oleh Micwengeneral B, 28 Maret 2019 (5 tahun yang lalu)

3 pembaca berterima kasih ( Makasih terbanyak)

2.6
Foto Makanan di Old Town White Coffee
Foto Makanan di Old Town White Coffee

Old Town White Coffee di Mall Taman Anggrek juga kali ini saya coba jabarkan. Saya hanya memesan roti bakarnya dan BBQ dry curry egg noodle. Rotinya lumayan garing tapi rada manis.

Dry curry noodle itu pakai saus kari kental begitu, lalu lebih sedikit jadi lebih nggak sekolestrol kari laksa biasa. Tapi, ayamnya kurang banyak. Rasanya sih decent karena ada pengaruh kari kental itu.

Sayangnya menurut saya, kuah pelengkapnya nggak enak. Harganya juga mahal, total memesan hanya 2 macam itu terus teh dan mineral water bisa 132 ribu, servis 6.5 persen. Saya tadinya berpikir hanya 90 - 100 ribuan saja totalnya.

Tempatnya juga rada kecil, sempit. Gelap. Rather berisik juga. Walau bisa dilewati troli.

Tapi, yang paling nggak menyenangkan dari Old Town Taman Anggrek yakni servisnya. Saya bertiga minta piring kecil 1 unit saja nggak dikasih - kasih. Teledor.

Dari dulu servis Old Town di sana jelek. Saya sebelumnya pernah sekali ke sana, waktu itu Old Townnya lagi penuh. Pada antri, pelayannya tidak terlihat. Nah, tidak lama kemudian, ada meja sudah kosong. Lalu saya iseng menuju ke meja tersebut (seharusnya saya antri hehehehe).

Tiba - tiba pelayannya datang, bilang "meja yang itu sudah dibook orang lain". Saya nggak jadi duduk dulu, dong. Nah, yang menyebalkannya, sesudah antarin orang lain tersebut ke meja, saya tunggu sebentar. Pelayanannya malah nggak layanin saya (tidak ada inisiatif untuk ngebooking saya), masa bodoh begitu.

Pelayannya malah tinggalin saya!! Saya nggak dapat nomor antrian, saya kecewa! Akhirnya saya waktu itu tinggalkan Old Town sana dengan tangan kosong. Saya anggap pelayan tersebut sama saja dengan berkata : saya sudah penuh, jadi saya tidak mau melayani kamu. Pelayannya eror.

Ternyata ada juga kota tua yang kolot begini servisnya.

IG Credits :
@michael_wen96
@es_shanghai_aconk

Foto lainnya:

Foto Makanan di Old Town White Coffee

Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000

Makasih Infonya!
3 pembaca berterima kasih.

Informasi

Old Town White Coffee

(Kafe)

Mall Taman Anggrek, Lantai Ground
Jl. Letjen S. Parman, Slipi, Jakarta Barat


Rata-rata: 3.3
Rasa:3.6
Suasana:3.1
Harga:3.2
Pelayanan:3.1
Kebersihan:3.6

Reviewer:

Foto Profil Micwengeneral B

Alfa 2021

1087 Review

1557 Makasih